Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menpora Ultimatum Persija dan Persib Terkait Pemanggilan Pemain ke Timnas U-20 Indonesia

By Wila Wildayanti - Kamis, 9 Februari 2023 | 21:30 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers hitung mundur 100 hari menuju Piala Dunia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 9 Februari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali ultimatum alias memberi peringatan kepada Persija Jakarta dan Persib Bandung terkait pelepasan pemain untuk timnas U-20 Indonesia.

Seperti diketahui, belakangan ini Persija Jakarta dan pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong sempat memanas hingga saling sindir.

Hal ini terjadi karena sebanyak sembilan pemain Persija Jakarta dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia.

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll merasa keberatan dan menilai TC jangka panjang yang digelar Shin Tae-yong itu sebenarnya tidak diperlukan.

Baca Juga: Ketum PSSI: Pemain Timnas U-20 Indonesia akan Gagah Bermain di Piala Dunia U-20

Sebab kompetisi Liga 1 jalan dan pemain-pemain akan lebih baik apabila meningkatkan kualitas dengan bermain alih-alih hanya latihan.

Namun, belum lama ini Persija menjalani pertemuan dengan tim pelatih timnas U-20 Indonesia.

Dalam pertemuan itu, Persija menjanjikan akan melepaskan pemainnya dengan syarat timnas tidak keberatan melepas Cahya Supriadi jelang H-1 satu pertandingan di Liga 1.

Hal ini sudah disetujui Shin Tae-yong, tetapi Persija belum juga melepas pemainnya hingga saat ini.