Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Kantongi 500 Gol, Cristiano Ronaldo Tetap akan Kesulitan Pecahkan Rekor Milik Pele

By Ivan Rahardianto - Jumat, 10 Februari 2023 | 22:45 WIB
Cristiano Ronaldo merayakan golnya ke gawang Al Wehda dalam lanjutan Liga Arab Saudi 2022-2023. (TWITTER.COM/AL NASSR)

BOLASPORT.COM - Meski suskes capai 500+ gol di level liga, Cristiano Ronaldo tetap akan sulit pecahkan rekor milik legenda Brasil, Pele.

Al Nassr melakoni laga pekan ke-16 Liga Arab Saudi 2022-2023 melawan Al Wehda.

Duel tersebut dihelat di King Abdulaziz Stadium, Kamis (9/2/2023) waktu setempat atau Jumat  dini hari WIB.

Hasilnya, pasukan Rudi Garcia berhasil membantai Al Wehda dengan skor 4-0.

Dilansir BolaSport.com dari Sofascore, empat gol kemenangan milik Al Nassr semuanya diborong oleh megabintang mereka asal Portugal, Cristiano Ronaldo.

Bekas pemain Manchester United itu mencetak gol pertamanya pada menit ke-21 lewat sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Sembilan belas menit kemudian, CR7 kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah menjebol gawang tim tuan rumah lewat sebuah sontekan kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Baca Juga: Joao Felix Dukung Keputusan Cristiano Ronaldo Gabung Al Nassr: Dia akan Mengukir Sejarah di Arab Saudi

Di babak kedua, Ronaldo suskes mencatatkan hat-trick pada menit ke-53 usai mebobol gawang Abdulquddus Atia melalui tendangan penalti.

Tak berpuas diri dengan hat-trick, CR7 terus berupaya menambah pundi-pundi golnya.

Alhasil, bekas pemain Juventus itu berhasil menjebol mencetak quat-trick alias gol keempat untuk menutup kemenangan Al Nassr pada menit ke-61.

Empat lesakan tersebut mengantarkan Ronaldo mencapai 2 prestasi hebat.

Pertama, Ronaldo kini telah mengemas 503 gol di kancah liga di sepanjang kariernya.

Kedua, CR7 menjadi satu-satunya pemain aktif yang berhasil mengemas lebih dari 500 gol di kancah liga.

Ia berhasil mengungguli pesaing terdekatnya, Lionel Messi, yang "baru" mengemas 490 gol di kompetisi liga domestik.

Dengan raihan 500 gol, Ronaldo sah masuk geng elite yang berisi pemain-pemain yang telah mencetak 500 gol di kancah liga.

Baca Juga: Jadwal Liga Italia Pekan Ini - Misi Berat AC Milan Akhiri Paceklik Kemenangan, Napoli Ditantang Tim Juru Kunci

 

TWITTER TimeLineCR7
Ekspresi Cristiano Ronaldo usai gagal bikin assist dalam laga Liga Arab Saudi 2022-2023.

Pele, Romario, Josef Bican, dan Ferenc Puskas adalah 4 pemain yang sebelumnya telah mencetak lebih dari 500 gol di kompetisi liga.

Dari keempat pemain di atas, Pele unggul dan memimpin dengan jumlah gol mencapai 604 butir di kompetisi liga domestik.

Pencapaian yang ditorehkan oleh Pele bakal sulit dikejar oleh pemain manapun, termasuk Cristiano Ronaldo.

CR7 berjarak 101 gol dengan jumlah gol yang dikemas oleh Pele.

Dirinya bakal kesulitan untuk memecahkan rekor Pele.

Paslanya, Ronaldo kini telah berusia 38 tahun dan masa edarnya di dunia sepak bola diperkirakan tak akan lama lagi. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P