Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil UFC 284 - Makhachev Tetap Juara meski Gulatnya Tak Mempan ke Volkanovski

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 12 Februari 2023 | 12:55 WIB
Juara kelas ringan, Islam Makhachev saat menghadapi juara kelas bulu, Alexander Volkanovski pada main event UFC 284 yang digelar di RAC Arena, Perth, Australia, Minggu, 12 Februari 2023 (TWITTER.COM/BENJAMINCURETV)

BOLASPORT.COM - Juara kelas ringan, Islam Makhachev, mempertahankan sabuknya setelah memenangi duel sengit melawan Alexander Volkanovski pada UFC 284.

Islam Makhachev mengalahkan Alexander Volkanovski pada main event UFC 284 di RAC Arena, Perth, Australia, pada Minggu (12/2/2022).

Digadang-gadang akan kerepotan dalam pertarungan bawah, Volkanovski merepotkan Makhachev untuk mengendalikannya.

The Great bahkan mendapatkan momentum bagus pada ronde terakhir.

Meski begitu, Makhachev akhirnya tetap menang melalui keputusan angka mutlak dengan skor yang cukup ketat 48-47, 48-47, 49-46.

Jalannya Pertarungan

Kedua petarung langsung bertemu di tengah untuk bertarung dalam permainan berdiri.

Namun, Makhachev dan Volkanovski masih sangat berhati-hati dalam menyarangkan serangan pada satu menit pertama ronde kesatu.

Volkanovski mendaratkan pukulan pertama lewat hook kiri yang mengarah ke rahang Makhachev. Makhachev sempat goyah tetapi dapat bertahan.

Jelang dua menit terakhir, kedua petarung terlibat adu pukulan yang cukup intens.

Baca Juga: Kebangkitan Dramatis Pawang Jeka Saragih Jadi Sorotan di One Pride MMA Fight Night 66

Makhachev memojokkan Volkanovski ke pagar oktagon. Sahabat Khabib Nurmagomedov tersebut mencoba melakukan clinch. Takedown sukses untuknya.

Jagoan Dagestan mencoba mengunci Volkanovski dengan posisi membelakangi tetapi upayanya belum berhasil.

Volkanovski menunjukkan raut wajah puas ketika berhasil menggagalkan kuncian Makhachev hingga ronde kesatu berakhir.

Pada ronde kedua, Volkanovski terus memberikan ancaman kepada Makhachev lewat pukulan-pukulan yang cukup berbahaya.

Makhachev berusaha untuk menyeret permainan ke kanvas, upaya takedown alias bantingannya berhasil. Tapi Volkanovski mampu bangkit dengan cepat.

Makhachev terpaksa meladeni pukulan dan tendangan Volkanovski yang sejauh ini masih cukup tangguh.

Berlanjut ke ronde ketiga, Makhachev menyarangkan serangan pertama lewat tendangan ke arah kepala Volkanovski.

Makhachev kembali berupaya membanting Volkanovski dalam clinch di pinggir oktagon. Tetapi The Great itu juga menunjukkan skill bertahan yang sangat baik.

Berlanjut ke ronde keempat, Makhachev mendapatkan momentum ketika berhasil menjatuhkan Volkanovski.

Baca Juga: UFC 284 - Jika Habisi Islam Makhachev, Volkanovski Siap Obrak-abrik Kelas Welter

Makhachev memeluk Volkanovski dari belakang kemudian mencoba kuncian leher. Volkanovski mampu memberontak dengan menghujani pukulan ke kepala Makhachev.

Kedua petarung tampak berbicara satu sama lain. Laga sendiri tetap sengit dengan keduanya saling melepaskan pukulan ke satu sama lain.

Volkanovski lagi-lagi berhasil lolos dari kendali Makhachev hingga pertandingan harus berlanjut ke ronde pamungkas.

Pada ronde terakhir, gulat Makhachev masih belum berhasil setelah justru Volkanovski yang lebih mendominasi kali ini.

Makhachev berada dalam situasi berbahaya saat Volkanovski berhasil mendaratkan pukulan jab kanannya.

Volkanovski menindih Makhachev dalam posisi ground and pound pada satu menit jelang laga berakhir.

Volkanovski memanfaatkan hal itu untuk terus menghujani pukulan ke badan dan wajah Makhachev.

Sayangnya, tidak ada pemenang laga sampai bel ronde kelima berbunyi. Pemenang laga akhirnya diputuskan melalui dewan juri.

Juara kelas ringan tetap menjadi milik Makhachev setelah dirinya menang melalui keputusan angka mutlak 48-47, 48-47, 49-46.

Baca Juga: UFC 284 - Volkanovski Percaya Diri Tak Akan Kalah dengan Kuncian Makhachev

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P