Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Duel Persebaya Surabaya kontra PSS Sleman pada lanjutan Liga 1 2022/23 di Stadion Joko Samudro, Gresik, Senin (13/2/2023) bakal menjadi pertemuan perdana playmaker asal Portugal, Ze Valente, dengan mantan timnya.
Sebagaimana diketahui, pesepak bola Portugal berusia 28 tahun ini kini menjadi andalan Bajul Ijo, julukan Persebaya.
Ia didatangkan Persebaya pada paruh musim Liga 1 2022/23, setelah tampil gemilang bersama PSS di putaran pertama.
Total 14 pertandingan, 2 assist ditorehkan oleh Ze Valente untuk Super Elja.
Sejauh ini, gelandang asal Portugal itu berkontribusi positif dalam performa Bajul Ijo yang mendapatkan 5 kemenangan secara beruntun.
Total 2 assist ia torehkan bersama Persebaya dalam 4 pertandingan yang telah dilakoni bersama Persebaya Surabaya.
Terbaru, Ze Valente juga jadi otak dibalik gol kemenangan Persebaya Surabaya melawan Borneo FC yang berhasil menemui kaki Sho Yamamoto sebelum dimaksimalkan oleh Ahmad Nufiandani.
Reuni melawan PSS Sleman tentu jadi agenda yang patut disaksikan.
Apakah Ze Valente mampu membuktikan kualitasnya saat melawan rekannya, atau justru Super Elja yang kali ini mampu menumbangkan Persebaya.
"Ze (Valente) pemain yang bagus. Pemain mungkin perlu berkembang, jadi pindah ke Persebaya," ungkap pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro pada pre match press conference, Minggu (12/2/2023).
"Tanpa Ze membocorkan (kekuatan-red) kami, Coach Aji pasti juga sudah tahu," lanjutnya.
Baca Juga: Seto Nurdiantoro dan Aji Santoso Minta Syarat Pelatih Asing Untuk Masuk Liga 1 Perlu Diperketat
Sebelumnya, Seto Nurdiantoro pernah menyinggung kepindahan Ze Valente.
Ia tak mempermasalahkan kepindahan pemain sebab menurutnya hal itu merupakan bagian dari dinamika sepak bola.
Kedatangan Jonathan Cantillana ke PSS Sleman memang untuk menambal kekosongan posisi yang ditinggalkan Ze Valente.
Pemain berpaspor Palestina itu sudah mencatatkan empat laga, namun baru sekali tampil penuh 90 menit.
Sampai laga keempatnya, Jonathan belum begitu menonjol kontribusinya, ia masih terlihat butuh adaptasi lebih supaya nyetel dengan rekan-rekannya.
Baca Juga: Thomas Doll Nilai Persija Jakarta Layak Menang atas Arema FC
Tentunya ini bukan hal baru di PSS Sleman, di putaran pertama ada Jihad Ayoub yang telat adaptasi, namun kini permainannya mulai meningkat dan punya peran penting di skuat Super Elja.
Dalam kesempatan yang sama, Aji Santoso menjawab pentingnya Ze Valente dalam timnya.
Pelatih asal Malang tersebut bakal berkomunikasi dengan Ze Valente dalam rapat video pada hari sebelum pertandingan.
Tentu, pembahasan akan terpusat pada kekuatan dan kelemahan mantan tim gelandang asal Portugal tersebut.
"Ya tentunya saya akan berdiksusi dengan Ze karena biasanya kita pada H-1 akan melakukan meeting video, itu nanti yang akan kita ulas nanti," ujar Aji Santoso pada jumpa pers sebelum laga Persebaya Surabaya vs PSS Sleman, Minggu (12/2/2023).