Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Salah satu calon Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thorir kembali mendapatkan dukungan.
Belum lama ini pihak Kalteng Putra dengan terang-terangan mendukung Erick Thohir menjadi Ketum baru PSSI.
Dukungan tersebut diungkapkan langsung oleh Wakil CEO Kalteng Putra, Rahmat Nasution Hamka.
Rahmat Nasution menjelaskan bila pihaknya memang sudah menunggu nama Erick Thorir mencalonkan diri.
Menurutnya, Erick Thohir memiliki kapasitan untuk menjadi Ketum PSSI.
Baca Juga: La Nyalla Mattalitti Ungkap 5 Waketum PSSI yang Dibidik
"CEO Kalteng Putra FC Bapak H Agustiar Sabran menyampaikan salam kepada Bang Erick Thohir."
"Kami dari periode yang dulu sebenarnya menunggu kesediaan Bang Erick Thohir mencalonkan diri sebagai Ketum PSSI."
"Alhamdulillah periode ini Bang Erick bersedia dan kami sangat mendukung penuh."
"Sebenarnya kami insan persepakbolaan nasional harusnya mengucapkan terima kasih kepada Bang Erick Thohir ini karena mau ambil tanggung jawab sebagai Ketum PSSI."
"Kami yakin dengan kapasitas yang dimiliki bukan hanya kancah nasional tapi internasional yakni pernah sebagai pemilik Klub Inter Milan," kata Rahmat Nasution Hamka.
Tak berselang lama, dukungan kembali didapatkan oleh Erick Thohir.
Baca Juga: Raih Kemenangan atas Persib, Pelatih PSM Makassar Tetap Tak Puas
Dukungan tersebut kali ini datang dar Asprov PSSI Aceh.
Ketum Asprov PSSI Aceh, Nazir Adam percaya Erick Thohir mampu memajukan sepak bola Indonesia.
"Kami mendukung Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI untuk empat tahun ke depan."
"Kami berkeyakinan Menteri BUMN tersebut ampu memajukan sepak bola Indonesia."
"Kalau menginginkan sepak bola Indonesia maju dan kuat, maka diperlukan sosok pemimpin yang memiliki kapasitas serta pengalaman mumpuni."
"Karena itu kami mendukung Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI," kata Nazir Adam, dilansir BolaSport.com dari antara.
Baca Juga: Jadwal Kedatangan Tiga Negara Calon Lawan Timnas U-20 Indonesia
Sementara itu, PSSI akan menggelar Kongres Luar Biasa pada 16 Februari 2023.
Dalam kesempatan ini, ada lima sosok yang mencalonkan diri sebagai Ketua Umum baru.
Berikut daftar calon Ketum PSSI:
La Nyalla Mattalitti
Arif Putra Wicaksono
Doni Setiabudi
Fary Djemie Francis