Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Indonesia Menang Sempurna Lagi

By Agung Kurniawan - Rabu, 15 Februari 2023 | 15:02 WIB
Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, saat menjalani sesi latihan jelang Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 pada Senin, 13 Februari 2023 (Dok PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Indonesia kembali mencatatkan kemenangan sempurna saat menghadapi Bahrain pada penyisihan Grup C Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023.

Bahrain menjadi tim ketiga yang menjadi lawan pasukan Garuda pada babak penyisihan Grup C Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023, Rabu (15/2/2023).

Laga yang digelar di Dubai Exhibition Centre, Uni Emirat Arab tersebut dibuka dengan aksi Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Pasangan ganda campuran peringkat ke-10 dunia tersebut tampil solid selama 16 menit untuk memberikan angka pertama Indonesia.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Aksi Pramudya/Yeremia Bawa Indonesia Menang Telak

Rinov/Pitha menuntaskan perlawanan pasangan Mohamed Muanis/Reya Fathima melalui straight game alias dua gim langsung.

Dominasi pasukan Merah-putih berlanjut pada partai kedua di mana Putri Kusuma Wardani menjadi tumpuan di nomor tunggal putri.

Pemain berusia 20 tahun tersebut membutuhkan waktu 20 menit saja untuk menggandakan keunggulan Indonesia usai menang atas Lizbeth Elsa Binu.

Indonesia mengunci kemenangan pada partai ketiga melalui pemain tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 - Lanny/Ribka Menggila, Indonesia Makin Tinggalkan Bahrain