Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Daftar Exco PSSI Era Erick Thohir Periode 2023-2027

By Abdul Rohman - Kamis, 16 Februari 2023 | 21:16 WIB
Pieter Tanuri, kakak kandung CEO Bali United, Yabes Tanuri. (YAN DAULAKA/ BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Komite Eksekutif (Exco) PSSI era Erick Thohir periode 2023-2027 sudah ditetapkan.

Dalam pemilihan Exco berlangsung dalam dua putaran.

Putaran pertama terpilih tujuh nama.

Mereka adalah Eko Setiawan (52 suara), Endri Erawan (49 suara), Juni Rahman (49 suara), Muhammad (56 suara), Rudi Yulianto (51 suara), Sumardji (44 suara), Vivin Cahyani (46 suara).

Sementara dalam putaran kedua dilakukan untuk memilih lima nama sisa.

Kelimanya adalah Pieter Tanuri (60 suara), Arya Mahendra (58 suara), Khairul Anwar (56 suara), Ahmad Riyadh (54 suara), Hasnuryadi (48 suara).

Pada pemilihan Exco PSSI ini terdapat 55 nama yang bersaing.

Baca Juga: Alasan Yunus Nusi Mundur dari Wakil Ketua Umum PSSI, Singgung Niat Baik

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI periode 2023-2027, memberikan senyuman saat ditemui di Hotel Sangri-La, Jakara, 16 Februari 2023.

Sebelumnya, Erick Thohir telah terpilih sebagai Ketua Umum PSSI.

Erick Thohir memperoleh suara terbanyak, yaitu 64 suara dari total 86 voters.

Disusul La Nyalla Mattalitti yang mendapatkan 22 suara.

Nantinya, Erick Thohir didampingi oleh Ratu Tisha (Wakil Ketua 1) dan Zainudin Amali (Wakil Ketua 2).

Berikut daftar Exco PSSI periode 2023-2027:

Eko Setiawan, Endri Erawan, Juni Rahman, Muhammad, Rudi Yulianto, Sumardji, Vivin Cahyani, Pieter Tanuri, Arya Mahendra, Khairul Anwar, Ahmad Riyadh, dan Hasnuryadi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P