Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, mengaku telah menyiapkan rencana khusus untuk membuat Frenkie de Jong mati kutu.
Manchester United dijadwalkan menyambangi markas Barcelona dalam laga leg pertama babak play-off Liga Europa 2022-2023.
Duel tersebut akan dihelat di Spotify Camp Nou, Kamis (16/2/2023) waktu setempat atau Jumat pukul 00.45 WIB.
Jelang laga tersebut, Erik ten Hag sedikit menyinggung soal gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, yang merupakan bekas anak asuhnya di Ajax Amsterdam.
Ten Hag adalah sosok yang mengorbitkan De Jong di Ajax sebelum diambil oleh Barcelona.
Kolaborasi keduanya bahkan sampai membuat Ajax mengukir kisah manis di Liga Champions dengan lolos ke semifinal pada musim 2018-2019.
Hal tersebut membuat juru taktik asal Belanda itu sudah sangat mengetahui gaya main dan kualitas yang dimiliki Frenkie de Jong.
Baca Juga: Barcelona Vs Man United - Dua Eks Real Madrid Jadi Kartu As Setan Merah
Oleh sebab itu, Ten Hag mengaku telah menyiapkan rencana khusus untuk membuat playmaker berusia 25 tahun itu tidak tampil bagus dalam laga nanti.