Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan di Balik Pisahnya Cristiano Ronaldo dengan Jorge Mendes, Faktor Kepercayaan Jadi Alasan Utama

By Khasan Rochmad - Minggu, 19 Februari 2023 | 07:00 WIB
Cristiano Ronaldo dan Jorge Mendes. (TWITTER.COM/FOOTBAL_MATCH)

BOLASPORT.COM - Perpisahan antara Cristiano Ronaldo dan Jorge Mendes  menimbulkan asumsi publik terkait penyebabnya dengan faktor kepercayaan diyakini jadi alasan utamanya.

Jalinan kerja sama yang sudah dibangun Cristiano Ronaldo dan Jorge Mendes selama hampir dua dekade sejak 2003 pun membuat keduanya sepakat berpisah.

Penyebab berpisahnya disebut-sebut karena wawancara eksplosif Ronaldo dengan Piers Morgan, yang berisikan tentang aib Manchester United.

Hal tersebut membuat Ronaldo didepak Manchester United pada November 2022 lalu imbas dari wawancara tersebut.

Ronaldo sejatinya telah diperingatkan untuk tidak melakukan wawancara tersebut karena akan memiliki konsekuensi besar.

Namun, Ronaldo tetap ingin melakukannya karena mempercayai akan banyak klub yang mengincarnya karena keretakan hubungannya dengan Man United.

Setelah pemutusan kontrak oleh Man United, rumor pemilik lima trofi Ballon d'Or ini semakin menguat akan kepindahannya ke Arab Saudi untuk membela Al Nassr.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Comeback Dramatis, Arsenal Tumbangkan Aston Villa dan Rebut Puncak Klasemen

Menurut laporan yang dikutip BolaSport.com dari L'Equipe, kepindahan Ronaldo sehingga menyebabkan perpisahan dengan Mendes bukanlah masalah finansial.

Hal tersebut dikarenakan masalah sentimental antara Ronaldo dan Mendes sebagai personal secara kepercayaan.