Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Muhammad Ferarri Berambisi Bawa Timnas U-20 Indonesia Tembus Semifinal Piala Asia U-20 2023

By Matius Nico Henrikus - Selasa, 21 Februari 2023 | 13:30 WIB
Bek timnas U-20 Indonesia, Muhammad Ferarri (kiri), melakukan selebrasi bersama rekannya bernama Achmad Maulana Syarif (kanan) dalam laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia akan menjalani laga pamungkas di turnamen mini di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (21/2/2023).

Sebelumnya, timnas U-20 Indonesia harus menelan kekalahan dari Selandia Baru.

Pada pertandingan yang digelar hari Minggu (19/2/2023), tim asuhan Shin Tae-yong itu harus tertunduk dengan skor 1-2.

Gol Selandia Baru dibuka oleh Oliver John pada menit ke-58.

Baca Juga: Selesaikan Rapat Perdana dengan Shin Tae-yong, Erick Thohir: Tunggu Tanggal Mainnya!

Selanjutnya, Selandia Baru menggandakan keunggulan mereka oleh gol Jay Joshua pada menit ke-71.

Satu-satunya gol dari Indonesia datang dari Muhammad Ferarri lewat sundulannya pada menit 90+4.

Pada laga vs Selandia Baru sendiri Muhammad Ferarri langsung dipercaya Shin Tae-yong untuk bermain sebagai pemain pengganti.

Hal itu begitu mengejutkan seusai pemain berusia 19 tahun itu baru dilepas Persija Jakarta untuk bergabung ke pemusatan latihan timnas U-20 Indonesia

"Ya Alhamdulillah seneng bisa kembali lagi dan bisa dipercaya oleh coach Shin dan bisa dikasih kesempatan bermain di pertandingan semalam (vs Selandia Baru)," kata Ferarri.