Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Karim Benzema berkesempatan menyamai rekor Lionel Messi saat Real Madrid bersua Liverpool dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.
Real Madrid akan bertanding melawan raksasa Liga Inggris, Liverpool, pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.
Duel tersebut bakal berlangsung di Stadion Anfield pada Selasa (21/2/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari pukul 03.00 WIB.
Menghadapi Liverpool, salah satu bintang Real Madrid, Karim Benzema, punya misi tersendiri.
Misi tersebut adalah menyamai catatan Lionel Messi dalam hal mencetak gol di setiap musimnya secara berturut-turut.
Menurut laporan situs resmi UEFA yang dinukil BolaSport.com, sepanjang kariernya di Liga Champions, Karim Benzema telah mencetak gol dalam 17 musim secara berturut-turut.
Baca Juga: Kalau Jadi Pelatih PSG, Zinedine Zidane Ingin Karim Benzema Jadi Rekan Lionel Messi
Sementara itu, Lionel Messi telah mencetak gol dalam 18 musim tanpa putus.
Hal tersebut membuat La Pulga jadi pemain pertama yang mecetak gol dalam 18 musim secara beruntun.
Oleh karena itu, Benzema hanya butuh satu lesakan gol ke gawang Liverpool untuk menyamai rekor milik La Pulga.