Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zainudin Amali Enggan Bahas Pengunduran Diri Sebagai Menpora

By Abdul Rohman - Selasa, 21 Februari 2023 | 22:20 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, menghadiri sesi jumpa pers di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)
 
BOLASPORT.COM - Zainudin Amali enggan membahas pengunduran dirinya sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).
 
Hal tersebut diungkapkan oleh Zainudin Amali saat ditemui seusai laga timnas U-20 Indonesia vs Guatemala di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (21/2/2023).
 
Zainudin Amali hanya ingin menjawab pertanyaan media seputar timnas U-20 Indonesia.
 
"Oh kan saya sudah bilang," ucap Zainudin Amali.
 
"Saya hanya menjawab urusan sini (timnas U-20 Indonesia)."
 
Baca Juga: Klasemen Akhir - Timnas U-20 Indonesia Gagal Juara Turnamen Mini

"Di luar itu no!," sambung pria kelahiran Gorontalo itu.

Begitu juga saat disinggung surat resmi pengunduran diri ke istana, Zainudin Amali tetap tidak mau berkomentar.
 
"Tidak ada, tidak ada," tutur Amali.
 
Dia menambahkan, kekalahan 0-1 timnas U-20 Indonesia dari Guatemala karena kurang beruntung.
 
Menurut Amali, skuad Garuda Nusantara mempunyai peluang yang lebih banyak dibandingkan kubu lawan.
 
Baca Juga: Jabat Waketum PSSI Era Erick Thohir, Zainudin Amali Sudah Ajukan Pengunduran Diri ke Presiden Jokowi

"Ya, tim yang cukup kuat."

"Ada peningkatan, belum beruntung saja," ujar Amali.
 
"Karena ada beberapa peluang yg didapat."
 
"Kalau dihitung lebih banyak kita menyerang."
 
"Permainan kita kuasai," tutup politisi partai Golkar itu.
 
Baca Juga: Soal Desakan Mundur sebagai Menpora Usai Jadi Waketum PSSI, Zainudin Amali: Saya Diizinkan Presiden Jokowi Urus Sepak Bola

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menyebut bahwa Amali telah mengajukan pengunduran diri sebagai Menpora secara formal.

Dikatakan Jokowi, pihak istana hanya tinggal menunggu surat resminya.
 
"Secara resmi belum," ucap Joko Widodo sesuai meninjau Kali Ciliwung, Jakarta Timur, Selasa (21/2/2023).
 
"Tertulis belum."
 
"Informal sudah," sambung sambung mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
 
Baca Juga: Harapan Zainudin Amali sebagai Menpora untuk Timnas U-20 Indonesia di Turnamen Mini

Mengenai siapa yang nanti menjadi pengganti Amali, Jokowi Widodo belum bisa memastikan.

"Gantinya nanti," tutur pria kelahiran Solo Jawa Tengah itu.
 
"Kalau sudah ada resminya baru saya bicara," tutupnya.
 
Amali sendiri kini berstatus sebagai Wakil Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 era Erick Thohir.