Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid sukses mempermalukan Liverpool di leg pertama babak 16 besar Liga Champions lewat drama tujuh gol. Karim Benzema jadi bintang sekaligus menyamai rekor spesial milik Lionel Messi.
Laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 menghadirkan pertarungan sengit antara Liverpool dan Real Madrid.
Duel ini digelar di Stadion Anfield, Selasa (21/2/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Hasilnya, Real Madrid mempermalukan Liverpool, yang beraksi di hadapan pendukungnya sendiri, dengan skor 5-2.
Liverpool unggul cepat lewat dua gol yang dicetak oleh Darwin Nunez (menit ke-4) dan Mohamed Salah (14').
Namun, Real Madrid mampu membalas lewat Vinicius Jr (21', 36'), Eder Militao (48'), dan Karim Benzema (55', 67').
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA, laga ini berjalan ketat dengan Liverpool mencatatkan 52 persen penguasaan bola, berbanding 48 persen milik Real Madrid.
Dari segi peluang, Liverpool menciptakan 9 peluang dengan 5 di antaranya mengarah ke gawang.
Sementara itu, Real Madrid berhasil menghasilkan 9 peluang dan 6 sukses tepat sasaran.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ajukan Permintaan Pertama ke Al Nassr, Ingin Sahabatnya Ikut Hijrah ke Arab Saudi