Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Honda Terancam Semakin Terhambat Akibat Terjebak Regulasi MotoGP 2023

By Nestri Y - Rabu, 22 Februari 2023 | 16:46 WIB
Diperkuat Alex Rins, Bos LCR Honda, Lucio Cecchinello begitu percaya diri menyambut pagelaran MotoGP 2023 (MotoGP)

Tekad Honda untuk bangkit memang benar-benar serius, hingga pergantian manajerial sejumlah petinggi dilakukan, salah satunya mendatangkan Ken Kawauchi sebagai Manajer Teknis baru, mantan orang Suzuki.

Pengurangan jumlah tes resmi MotoGP tidak lepas dari banyaknya jumlah balapan (race) pada musim ini.

Apalagi dengan ditambahkannya format baru, sprint.

Melansir dari MotoGP.com, jatah tes resmi untuk kelas utama di MotoGP 2023 total hanya akan digelar lima kali dengan rinciannya sebagai berikut:

  1. Satu tes resmi berdurasi 1 hari - Tes MotoGP Valencia (2022)
  2. Satu tes resmi berdurasi 3 hari - Tes MotoGP Sepang (2023)
  3. Satu tes resmi berdurasi 2 hari - Tes MotoGP Portimao (2023)
  4. Satu tes resmi berdurasi 1 hari pascabalapan seri tertentu -Tes Jerez dan Tes Misano (2023)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P