Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Viktor Axelsen Daftar Swiss Open 2023, Turnamen Super 300 yang Ajek Diikuti Si Raja Bulu Tangkis

By Nestri Y - Rabu, 22 Februari 2023 | 21:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, meluapkan ekspresinya saat menghadapi Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) di perempat final Indonesia Open 2022 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 17 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Memang, pada penampilan terakhir, Axelsen tidak tampil hingga tuntas setelah mundur di babak kedua karena merasa kurang fit.

Pemain-pemain papan atas di bulu tangkis memang tidak wajib turun di turnamen kelas bawah.

Regulasi Top Committed Player hanya mewajibkan pemain top 15 di tunggal dan top 10 di ganda untuk tampil di turnamen level 1 (World Tour Finals) hingga 4 (Super 500).

Rinciannya adalah World Tour Finals (jika lolos), 4 turnamen Super 1000, 6 turnamen Super 750, dan 2 turnamen Super 500.

Pada 2020, Axelsen juga sudah memulai tradisinya untuk hanya mengikuti satu turnamen Super 300.

Hanya saja, saat itu dia tidak memilih Swiss Open tetapi bertanding Spain Masters 2020 dan keluar sebagai kampiun.

Di sisi lain, Indonesia mendaftarkan 16 pemain yang sudah masuk dalam babak utama dan kualifikasi Swiss Open 2023.

Menjadi calon lawan Axelsen adalah Chico Aura Dwi Wardoyo dan Shesar Hiren Rhustavito.

Kemudian Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Warani akan menjadi tumpuan tunggal putri.

Baca Juga: Daftar Unggulan pada All England Open 2023 - Indonesia Tempatkan Berapa Wakil?