Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pasukan Graham Potter Loyo, Chelsea Diharapkan Berkaca dari Mikel Arteta

By Sumakwan Wikie Riaja - Kamis, 23 Februari 2023 | 10:30 WIB
Joao Felix mencetak gol perdananya untuk Chelsea dalam laga derbi kontra West Ham di London Stadium, Sabtu (11/2/2023) malam WIB. (IAN KINGTON/AFP)

BOLASPORT.COM - Chelsea diharapkan bisa mengikuti jejak Arsenal di tengah kondisi sulit pada era kepelatihan Graham Potter.

Graham Potter mengawali perjalanannya sebagai juru taktik Chelsea dengan kondisi semrawut.

Sejak pria asal Inggris itu dinobatkan sebagai juru taktik pada 8 November 2022, The Blues menelan sejumlah hasil buruk.

Dalam 14 pertandingan di bawah arahan Potter, Chelsea baru mengemas dua kemenangan.

Hasil itu menempatkan Chelsea di urutan ke-10 klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023 hingga pekan ke-23 dengan 31 poin.

Baca Juga: Liverpool Merana, Steven Gerrard Memuji Real Madrid Tampil Ciamik di Anfield!

Tentu saja, hasil buruk tersebut memperkecil peluang London Biru untuk tampil di Liga Champions musim depan.

Apalagi, tim yang bermarkas di Stamford Bridge ini menelan hasil minor di pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions dari Borussia Dortmund.

Bermain di Signal Iduna Park, Rabu (15/2/2023), Chelsea menelan kekalahan 0-1 dari Borussia Dortmund.

Serangkaian hasil buruk yang didapati Chelsea sejak era Graham Potter dimulai tentu memicu kemarahan para pendukung.