Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tendang Barcelona dari Liga Europa, Man United Tiru Tim Kasta Kedua

By Ade Jayadireja - Jumat, 24 Februari 2023 | 07:05 WIB
Antony merayakan golnya ke gawang Barcelona pada play-off Liga Europa 2022-2023. (OLI SCARFF / AFP)

BOLASPORT.COM - Manchester United mengikuti jejak tim kasta kedua Liga Spanyol, Granada, usai menyingkirkan Barcelona lewat jalur comeback.

Mental juara ditunjukkan pasukan Manchester United saat menjamu Barcelona pada leg kedua play-off Liga Europa 2022-2023.

Mentas di Old Trafford, Kamis (23/2/2023) atau Jumat dini hari WIB, mereka menang 2-1 setelah tertinggal lebih dulu.

Gawang Setan Merah bobol oleh penalti Robert Lewandowski pada menit ke-18.

Memasuki babak kedua, United membalikkan keadaan berkat gol Fred (47') dan Antony (73').

"Kami melakukan comeback luar biasa. Ini hasil yang bagus bagi kami," kata gelandang United, Bruno Fernandes.

Hasil ini memunculkan sebuah fakta menarik.

Melansir dari Optajoe, Man United menjadi tim pertama setelah Granada yang mengalahkan Barcelona usai tertinggal pada babak pertama.

Granada melakukannya pada April 29 2021 di Camp Nou.

Kala itu, mereka berkompetisi di LaLiga atau kasta teratas Liga Spanyol.

Adapun untuk musim ini, Granada mengarungi Segunda Division alias lapisan kedua sepak bola Negeri Matador.

Kembali bahas soal Man United, mereka menjadi wakil Inggris kedua di babak 16 besar Liga Europa.

David de Gea dkk menyusul Arsenal yang sudah lebih dulu lolos setelah menjadi juara grup.

United akan mengetahui lawan berikutnya setelah acara pengundian pada Jumat (24/2/2023).

Baca Juga: Shin Tae-yong Pastikan Marselino Ferdinan Gabung Timnas U-20 Indonesia pada April

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P