Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Luis Milla buka suara terkait kans Evan Dimas bergabung ke Persib Bandung.
Saat ini pemain berposisi gelandang itu masih memiliki kontrak bersama Arema FC.
Kabar kedekatan Evan Dimas ke Persib muncul seusai kedua klub bertemu pada laga yang digelar Kamis (23/2/2023).
Pada laga itu, Persib mampu keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0.
Baca Juga: Pulih dari Cedera, Kapten Timnas Indonesia Fachruddin Aryanto Siap Comeback
Seusai laga, kedua sosok itu sempat terlihat saling menyapa hingga berbincang secara intens.
Namun, pelatih berusia 56 tahun itu membantah jika membujuk Evan Dimas untuk bergabung dengan dirinya di Persib.
"Evan adalah pemain yang saya kenal, dia pernah bermain bersama saya di tim nasional dan saya tahu dia," kata Milla.
"Tetapi saya juga tahu dia memiliki kontrak sehingga itu tidak memungkinkan (membawa Evan ke Persib)," ujarnya.
Evan Dimas memang sempat bekerja sama saat Luis Milla melatih timnas Indonesia di periode 2017-2018.
Saat melatih timnas Indonesia, pemain yang identik dengan nomor punggung 6 itu selalu menjadi andalan Luis Milla mengisi lapangan tengahnya.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Gol Bunuh Diri Kapten Persebaya Bawa PSM Makassar Menang dan Pimpin Klasemen
Penyangkalahn Luis Milla juga bukannya tanpa alasan.
Pasalnya saat ini Persib Bandung diisi gelandang top.
Mereka adalah Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, hingga Beckham Putra.
"Saya juga memiliki banyak pemain bagus di posisi gelandang, seperti dia (Klok) merupakan salah satu gelandang terbaik yang kami miliki," ujarnya.
Terlepas dari itu semua, Persib Bandung saat ini menjadi salah satu calon kuat juara di musim ini.
Baca Juga: Ada Nuansa Persib di Klub Malaysia, Dulu Makan Konate Sekarang Omid Nazari
Saat ini, tim berjuluk Maung Bandung itu berada di peringkat kedua dengan koleksi 52 poin.
Mereka tertinggal empat poin dari PSM Makassar yang berada di puncak klasemen.