Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Loris Karius Jadi Kiper Newcastle di Final, Aneh jika Man United Tak Bisa Juara Piala Liga Inggris

By Khasan Rochmad - Sabtu, 25 Februari 2023 | 10:15 WIB
Manchester United akan merasa aneh jika tak bisa kalahkan Newcastle United di final dan menjadi juara Piala Liga Inggris 2022-2023. (OLI SCARFF/AFP)

BOLASPORT.COM - Eks pemain Arsenal, Paul Merson, akan merasa aneh jika Manchester United gagal mengalahkan Newcastle United dan menjadi juara Piala Liga Inggris 2022-2023.

Partai final Piala Liga Inggris 2022-2023 akan mempertemukan Manchester United kontra Newcastle United.

Pertandingan tersebut bakal dihelat di Stadion Wembley, Minggu (26/2/2023) pukul 23.30 WIB.

Pasukan Erik ten Hag tentu diunggulkan mengingat performa mereka yang tengah menanjak.

Kepercayaan diri tinggi pun menghampiri skuad Setan Merah karena ada satu keuntungan yang membuat mereka bisa menjadi juara.

Absennya kiper Newcastle, Nick Pope, adalah hal yang patut disyukuri oleh Marcus Rashford dkk.

Nick Pope mendapatkan kartu merah langsung saat Newcastle berhadapan dengan Liverpool di Liga Inggris pada Minggu (19/2/2023).

Akibatnya, pemain berusia 30 tahun harus absen di final dan posisinya bakal digantikan oleh kiper ketiga Newcastle, Loris Karius.

Hal ini dikarenakan kiper kedua mereka, Martin Dubravka, tak bisa bermain karena sebelumnya pernah membela Manchester United dalam masa peminjaman.

Baca Juga: Marseille Vs PSG - Panggung Lionel Messi Cetak 2 Rekor dan Pecundangi Cristiano Ronaldo