Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-20 Indonesia, Arkhan Fikri berjanji akan terus memperbaiki kekurangannya jelang Piala Asia U-20 2023. Apalagi ia tampil sebagai andalan Shin Tae-yong karena absennya Marselino Ferdinan.
Seperti diketahui, Marselino Ferdinan dipastikan absen membela timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023.
Hal ini karena Marselino Ferdinan harus membela tim barunya asal Belgia yakni KMSK Deinze.
Situasi itu pun membuat Shin Tae-yong mencoret Marselino dalam daftar skuad yang dibawa ke Uzbekistan.
Baca Juga: Janji Hugo Samir bersama Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023
Pelatih asal Korea Selatan itu hanya memboyong 23 pemain untuk menghadapi Piala Asia U-20 2023 yang berlangsung di Uzbekistan pada 1-18 Maret mendatang.
Dari 23 pemain yang dibawa Shin Tae-yong nama Arkhan Fikri tentu saja tak ketinggalan.
Pemain Arema FC bahkan sudah menjadi andalan Shin Tae-yong di skuad Garuda Nusantara.
Arkhan Fikri dipastikan sudah menjadi pengatur serangan timnas U-20 selama tampil di turnamen mini sebelumnya.
Saat timnas U-20 tampil dalam turnamen mini melawan Fiji, Selandia Baru, dan Guatemala Arkhan Fikri selalu menjadi motor serangan.