Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Fakta Menarik Debut Marselino Ferdinan di Liga Belgia - Bikin Striker Singapura Gigit Jari

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 26 Februari 2023 | 16:15 WIB
Pemain timnas Indonesia Marselino Ferdinan resmi bergabung bersama KMSK Deinze (Instagram KMSK Deinze)

BOLASPORT.COM - Marselino Ferdinan baru saja mencatatkan penampilan perdana di kompetisi Eropa. Ia debut bersama KMSK Deinze di Divisi 2 Liga Belgia.

Debut Marselino terjadi saat KMSK Deinze bersua Jong Gengk di Stadion Burgemeester Van de Wielestadion, Sabtu (25/2/2023) malam WIB.

Gelandang timnas Indonesia itu dimainkan dari bangku cadangan sebagai pemain pengganti di babak kedua.

Marselino masuk pada menit ke-80 menggantikan Jellert van Landshchoot.

Namun sayang, debut Maselino berjalan tidak berjalan manis karena tercoreng kekalahan.

Baca Juga: Resep Bhayangkara FC Menjadi Tim Pertama yang Kalahkan Borneo FC di Samarinda

Pada babak pertama, KMSK Deinze tertinggal lebih dulu lewat gol Jamie Yayi Mpie (37').

KMSK Deinze baru berhasil menyamakan kedudulan usai turun minum, tepatnya pada menit ke-74 via Dylan De Belder.

Tim tamu hanya membutuhkan waktu dua menit untuk kembali memimpin berkat berkat gol Bastien Toma.

Merespons hal itu, pelatih KMSK Deinze, Marc Grosjean lantas memasukkan Marselino Ferdinan.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Marselino Ferdinan siap tampil kembali untuk Persebaya Surabaya pada laga melawan Persita Tangerang pada Rabu (18/1/2023)

Sayangnya, kehadiran eks pemain Persebaya Surabaya itu belum banyak memberikan dampak signifikan.

Alih-alih dapat mencetak gol balasan, gawang KSMSK Deinze justru kebobolan pada menit ke-89.

Gol penutup kemenangan 1-3 Jong Gengk dibukukan oleh Cedric Nuozzi.

Berikut sederet fakta menarik debut Marselino Ferdinan bersama KMSK Deinze:

1. Debut terburuk dalam karier profesional

Penampilan perdana Marselino Ferdinan ketika KMSK Deinze kalah 1-3 menjadi start paling kurang bagus dalam kariernya.

Sebelumnya, Marselino mampu meraih debut manis kala pertama kali menjalani karier profesional bersama Persebaya.

Ia turut membantu kemenangan Persebaya 3-1 atas Tira Persikabo pada pekan kedua Liga 1 2021/2022.

Baca Juga: Main 10 Menit, Debut Marselino Ferdinan Pahit, Deinze Dihajar Jong Genk di Liga Belgia

Marselino bahkan tercatat sebagai pemain termuda yang debut di tim berjuluk Bajol Ijo.

Selain di level klub, debut Marselino juga berlangsung impresif di timnas Indonesia.

Ia ikut berkontribusi menggulung Timor Leste dengan skor 4-1, Kamis (27/1/2022).



2. Marselino butuh waktu tiga pekan

Marselino Ferdinan membutukan waku tiga pekan untuk menjalani laga debutnya bersama KMSK Deinze.

Padahal, dirinya telah resmi diumumkan bergabung klub Liga 2 Belgia itu sejak 2 Febuari 2023 lalu.

Alasan utama debut Marselino tertunda lama diakibatkan karena proses administrasi yang lama.

Marselino setidaknya membutukan waktu dua pekan untuk merampungkan segala dokumen persyaratan.

3. Pemain Asia pertama yang dipercaya debut.

Marselino menjadi pemain Asia pertama yang mencatatkan debut bersama KMSK Deinze.

Padahal, musim ini KMSK Deinze banyak dihuni pemain-pemain dari Benua Kuning.

Marselino Ferdinan mengalahkan dua pesaing Asia lainnya di tim, termasuk striker timnas Singapura.

Baca Juga: Bali United Training Center Sudah Dibooking Negara Piala Dunia U-20 2023

Kedua pemain itu adalah Ilhan Fandi (Singapura) dan Yuta Miyamoto (Jepang).

Sama seperti Marselino, Ilhan dan Yuta merupakan rekrutan anyar KMSK Deinze di bursa transfer musim dingin.

Terkhusus Ilhan Fandi, dirinya bahkan lebih dulu diperkenalkan pada 1 Januari 2023 lalu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by KMSK Deinze (@kmskdeinze)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P