Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Gaya Berkendara Mirip Marc Marquez, Joan Mir Pantang Jadi Rekrutan Gagal

By Nestri Y - Senin, 27 Februari 2023 | 19:00 WIB
Marc Marquez (kiri) dan Joan Mir (kanan) akan menjadi andalan tim Repsol Honda pada MotoGP 2023. (HONDA RACING CORPORATION)

"Pertama-tama kami mencapai level yang bagus terlebih dahulu kemudian memberikan umpan balik," ucap Mir.

"Saya pikir kami melakukan pekerjaan yang bagus karena mendekati umpan balik yang diberikan Marc dan itu penting."

"Kita bisa menciptakan kebingungan kalau meminta sesuatu yang berbeda."

"Cara berkendara saya dengan Marc tidak terlalu berbeda dan kami bisa menuju arah pengembangan yang sama," tandasnya.

Mir juga percaya dengan pengalamannya yang didapatkannya saat ikut mengangkat Suzuki hingga menjadi tim juara dunia.

"Kita mencoba menerapkan pengalaman untuk meningkatkan diri. Saya tidak punya itu di sini tetapi saya sudah memilikinya di tempat lain," terang Mir.

"Saya mau membawa proyek ini ke atas sama seperti yang sudah saya lakukan di masa lalu dengan motor lain. Saya sangat menantikannya," imbuhnya.

Pembalap berusia 25 tahun tersebut menolak kegagalan.

"Saya tidak boleh gagal, tidak bisa berada di depan," tegas Mir.

"Ini tidak boleh terjadi dan ini bukan sesuatu yang harus terjadi pada saya. Dan tim ini juga menginginkan demikian," pungkasnya.

Baca Juga: Tak Cuma 1, 2 Pembalap Berpeluang Lewati Catatan Valentino Rossi pada MotoGP 2023

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P