Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luis Milla Buka Suara soal Blunder Teja Paku Alam yang Jadi Awal Mula Petaka Persib Bandung

By Bagas Reza Murti - Selasa, 28 Februari 2023 | 06:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan ke-26 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/2/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla memberi komentar Pasca kalah 1-2 dari Barito Putera pada Senin (27/2/2023).

Diwarnai kartu merah Teja Paku Alam, Persib Bandung harus rela tumbang 1-2 dari Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Selatan, Senin sore WIB.

Kekalahan ini membuat Persib Bandung gagal merapatkan poin dengan pemuncak klasemen sementara Liga 1, PSM Makassar.

Kini PSM Makassar menjauhi Persib dengan selisih 4 poin.

Sebenarnya, Persib mengawali laga dengan sangat baik.

Baca Juga: Ikuti Jejak Shin Tae-yong, Jurgen Klinsmann Resmi Jadi Pelatih Timnas Korea Selatan

VIDIO.COM
Blunder Teja Paku Alam saat Persib Bandung kalah 1-2 dari Barito Putera pada Senin (27/2/2023).

Mereka unggul dulu lewat gol David da Silva pada menit ke-20.

Petaka buat Maung Bandung terjadi pada menit ke-43, saat Teja Paku Alam salah mengantisipasi serangan balik Barito Putera.

Maksud hati menghalau bola menggunakan kaki atau kepala, Teja yang keluar jauh dari kotak penaltinya justru menggunakan tangan.

Alhasil, wasit pun menghadiahinya kartu merah.

Berkat momen tersebut, Persib harus bermain dengan 10 orang.

Barito Putera seolah mendapat kekuatan kembali di babak kedua, dan berhasil membalikkan kedudukan jadi 2-1 berkat gol Renan Alves (65') dan Gustavo Tocantins (79').

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla menganggap permainan timnya sangat berbeda di tiap babak.

Baca Juga: Persib Bandung Kalah Merugi - Blunder Satu Teja Paku Alam, Blunder Dua Reky Rahayu

"Menurut saya, ini seperti ada dua permainan dalam satu pertandingan," kata Luis Milla pasca-pertandingan seperti dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.

"Pertama laga di babak pertama hingga akhirnya ada kejadian Teja harus keluar dan tim bermain dengan 10 pemain, kiper kami harus keluar," tambahnya.

Luis Milla juga menyoroti masalah Persib di babak kedua setelah kehilangan Teja Paku Alam.

"Setelah Teja keluar, di babak kedua, kami punya banyak masalah," ujarnya.

"Terutama untuk meredam crossing-crossing lawan."

"Kami memberi mereka kesempatan untuk melepaskan umpan silang."

"Itu sebenarnya bukan konsep dari permainan kami dan akhirnya kami kalah," tambahnya.

Baca Juga: Erick Thohir Diklaim Sudah Punya Calon Pengganti Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Persib Bandung akan bertemu Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (4/3/2023).

Luis Milla akan mempersiapkan tim dengan baik walau tanpa kiper utama, Teja Paku Alam.

"Yang terpenting saat ini adalah menatap laga berikutnya karena kami akan menghadapi Persija," ujarnya.

"Kami harus menatap laga dengan perasaan bagus, mungkin hari ini kami mendapat musibah tapi kami harus bangkit dan melanjutkan perjuangan," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P