Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ketua Umum The Jakmania, Diky Soemarno menegaskan tak setuju apabila laga Persija Jakarta vs Bandung digelar tanpa penonton.
Duel klasik antara Persija Jakarta vs Persib Bandung memang sangat dinantikan saat ini.
Apalagi kedua klub saat ini tengah bersaing menuju posisi puncak klasemen Liga 1 2022-2023 untuk meraih gelar juara musim ini.
Tentu saja, duel klasik ini dinantikan oleh semua pihak karena pertandingan Persija melawan Persib akan diprediksi seru.
Baca Juga: Tak Hanya Trending di Twitter, Blunder Teja Paku Alam juga Untungkan Persija
Pertandingan Persija vs Persib ini diagendakan bakal berlangsung pada pekan ke-28 Liga 1 yang bergulir pada Sabtu (4/3/2023).
Untuk menghadapi laga ini Panpel Persija bahkan sudah mulai bergerak belakangan ini.
Dikabarkan Panpel Persija sudah mengajukan agar laga melawan Maung Bandung itu berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Ini merupakan pengajuan pertama Panpel Persija untuk bermain di luar markasnya.
Sebab selama Liga 1 musim ini Persija selalu menggelar laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.