Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Hal Ini Bikin Volkanovski Terkejut dengan Kualitas Striking Makhachev

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 1 Maret 2023 | 07:00 WIB
Petarung juara kelas ringan, Islam Makhachev, memukul juara kelas bulu, Alexander Volkanvoksi, dalam laga perebutan gelar kelas ringan saat UFC 284 di RAC Arena, Perth, Australia, 12 Februari 2023. (TWITTER.COM/MMAFIGHTING)

BOLASPORT.COM - Juara kelas bulu UFC, Alexander Volkanovski, membeberkan kemampuan bertarung juara kelas ringan, Islam Makhachev.

Volkanovski dan Makhachev berhasil menunjukkan duel memukau selama lima ronde dalam pertarungan gelar kelas ringan pada UFC 284.

Dua petarung teratas dalam peringkat pound-for-pound atau lintas divisi ini menampilkan kehebatanmereka yang selama ini kerap kali diragukan.

Volkanovski secara tak terduga mampu mengimbangi Makhachev dalam permainan bawah.

Sebaliknya, Makhachev mengejutkan Volkanovski yang dikenal sangat tangguh dalam adu pukulan dan tendangan.

The Great, julukan Volkanovksi, itu mengaku terkesan dengan kemampuan atlet Dagestan ini dalam menjaga jarak.

Secara postur tubuh Makhacev (178cm) lebih tinggi daripada Volkanvoski (168cm) tetapi nama yang disebut terakhir lebih unggul dalam jangkauan tangan.

Akan tetapi, Volkanovski menilai kekuatan Makhachev terletak pada dua aspek yaitu kesabaran dan pengamatan.

"Saya mundur dan kami berdua bermain dalam jarak di mana kami terlalu berhati-hati ketika ingin menyerang," ucap Volkanovski pada acara Straight Talk, dikutip dari Sportskeeda.

Baca Juga: Sama Mengerikannya, Shavkat Rakhmonov Bicara Soal Wacana Diadu dengan Khamzat Chimaev

"Itu tidak akan menjadi pertarungan yang saya rasa akan cukup untuk memenanginya atau menghibur penonton."

"Dia (Makhachev) sangat bagus dan sabar. Dia tidak akan pernah mencoba serangan dengan berlebihan."

"Dia akan menunggu saya (memukul dulu). Dia melakukannya dengan baik, dan itu mengejutkan saya," terangnya.

Volkanovksi juga memuju kemampuan pengamatan Makhachev.

"Saya selalu mengetahui bahwa dia (Makhachev) memiliki mata yang sangat jeli dan menjaga jarak dengan baik," ucap Volkanovski.

"Akan tetapi, saya merasa bahwa ia memang memiliki pengamatan yang bagus," ujarnya.

Setelah pertandingan tersebut, wacana untuk pertandingan ulang antara Makhachev dan Volkanovski digaungkan.

Akan tetapi, Presiden UFC, Dana White, meminta Volkanovski dan Makhachev lebih dulu meladeni penantang gelar di divisi masing-masing.

Volkanovski tak masalah dengan hal itu dan bersedia untuk menghadapi penantang selanjutnya di kelas bulu.

Baca Juga: Besar dan Kekar! Ini 5 Orang dengan Gelar Manusia Terkuat di Dunia

Juara interim, Yair Rodriguez, dipastikan akan menjadi lawan Volkanovski dalam upayanya untuk mempertahankan gelar juara untuk kelima kalinya.

Volkanovski bahkan sudah tidak sabar dan meminta pertarungan melawan Rodriguez digelar lebih cepat.

"Tergantung, saya seperti sudah siap untuk bertarung. Kapan (Yair) siap untuk bertanding?" ujarnya.

"Pertandingan ulang (melawan Makhachev) sudah menanti. Dapatkah (Makhachev) langsung bertarung? Karena saya ingin segera bertarung."

"Mengapa kita tidak menjadikannya laga utama dalam Pekan Pertarungan Internasional, Yair?" pungkas Volkanovski.

Baca Juga: Menuju SEA Games 2023, Tim Pelatnas Renang Masih Punya PR Krusial

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P