Ini untuk pertama kalinya bagi
Israel berlaga di Piala Dunia U-20.
Meski begitu,
Erick Thohir meminta jangan mencampurtangankan isu politik dengan sepak bola karena itu berbeda.
Mantan Presiden Inter Milan itu menegaskan tugas
PSSI saat ini adalah ingin menjadi tuan rumah yang baik untuk semua negara.
"Saya rasa kita sebagai tuan rumah harus menyiapkan sebaik mungkin untuk tim mana pun yang bermain," ucap
Erick Thohir.
15 negara lainnya yang sudah lolos itu Republik Dominika, Guatemala, Honduras, Amerika Serikat, Fiji, Selandia Baru, Inggris, Prancis,
Israel, Italia, Slowakia, Brasil, Uruguay, Kolumbia, dan Ekuador.
Masih ada delapan tiket yang tersisa, empat dari wakil Afrika dan empat dari Asia.
"Kalau mereka tidak dilayani dengan baik, gimana kita bisa melakukan yang namanya Piala Dunia," tegas
Erick Thohir.
Erick Thohir mengatakan pihaknya akan melibatkan Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia (Kemenko Polhukam) untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan terjadi di
Piala Dunia U-20 2023.
"Sehingga kesempatan mimpi kita menyelenggarakan Piala Dunia, bukan U-20 itu sirna. atau pun mimpi kita ingin menyelenggarakan olimpiade itu sirna karena semua kita terbelenggu dengan politiknya, bukan event olahraganya."
"Tetapi tentu konsekuensinya harus kita jaga dengan baik-baik dan karena itu kita melakukan kerja sama dengan banyak pihak termasuk Kemenlu dengan juga kemenko polhukam," tutup
Erick Thohir.