Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Nasib Victor Osimhen berubah 180 derajat berkat sepak bola. Dari seorang bocah penjual air botolan di jalanan, kini sang bomber Napoli jadi salah satu penyerang paling diburu oleh raksasa Eropa.
Victor Osimhen merasakan masa kecil yang keras karena harus melakukan segala cara demi bertahan hidup.
Lahir di area kumuh Olusosun, pinggiran Lagos, ibu kota Nigeria, Osimhen mencari uang dengan menjajakan air botolan di jalanan yang berdebu.
"Saya kehilangan ibu saya, bahkan tidak ingat kapan tahun pastinya. Saya masih kecil," kenang striker Napoli berusia 24 tahun itu.
"Tiga bulan kemudian, ayah saya kehilangan pekerjaan. Sungguh berat bagi keluarga kami."
"Saudara saya menjual koran dan jeruk di jalanan, dan saya menjual air dalam botol di Lagos, di tengah lalu lintas."
"Kami harus bertahan hidup, jadi kami bekerja bersama-sama. Pada malam harinya, kami semua mengumpulkan uang yang kami dapat hasil bekerja di atas meja."
Baca Juga: Hoi Ronaldo, Tunggu Rekormu Dipecahkan Osimhen!
"Kami memberikan semuanya kepada kakak perempuan kami dan dia yang memasak serta mengatur segala hal," ujar striker kelahiran 29 Desember 1998.
Sepak bola adalah jalan Osimhen melarikan diri dari segala kesulitan hidup.