Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Aruba.it, Alvaro Bautista, kembali ke jalur kemenangan setelah finis terdepan pada balapan kedua (race 2) WorldSBK Mandalika.
Insiden sempat mewarnai race 2 WorldSBK Mandalika yang berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Minggu (5/3/2023).
Pembalap keturunan Indonesia, Michael van Der Mark (ROKiT BMW Motorrad), dan Philipp Oettl (Team GoEleven) terlibat kecelakaan pada lap ketujuh.
Kecelakaan ini membuat start balapan harus diulang.
Situasi ini menguntungkan Alvaro Bautista yang tadinya start dari posisi ke-10 karena gagal finis pada Superpole Race pada Minggu (5/3/2023) pagi.
Bautista naik ke posisi empat saat restart yang berlangsung selama 14 lap. Dari sana dia segera bersaing di posisi tiga besar.
Pemenang superpole race, Toprak Razgatlioglu (PATA Yamaha Prometeon), menjadi mangsa sang juara bertahan.
Bautista menyalip El Turco pada lap keempat untuk merebut posisi kedua.
Tantangan lebih berat dihadapi Bautista saat menghadapi rekan setimnya, Michael Ruben Rinaldi, yang memimpin lomba.
Baca Juga: Deja Vu Sepang Clash di Mandalika Saat Eks Murid Rossi Halangi Lawan hingga Terjatuh
Ritme lomba yang sama dengan Rinaldi membuat Bautista harus bersabar.
Selain itu menyalip Mandalika memang tidak mudah karena kondisi lintasan yang kotor membuat pembalap sulit berkreasi dengan racing line mereka.
Juara WorldSBK, Jonathan Rea, menjadi korban. Rea gagal finis setelah mengalami selip dengan ban depan karena melebar di Tikungan 7.
Bautista baru bisa menyalip Rea saat balapan tersisa dua lap. Sejak itu dia mempertahankan posisinya hingga garis finis.
Adapun Rinaldi harus menelan pil pahit karena melebar di Tikungan 10 pada lap terakhir.
Posisi ke-2 dan ke-3 akhirnya diambil alih oleh Razgatlioglu dan Xavi Vierge (Team HRC).
"Start dari belakang jauh lebih sulit daripada kemarin," terang Bautista di parc ferme.
"Saya membuat start yang bagus tetapi berlomba bersama pembalap lain menyulitkan saya untuk menggunakan line saya."
"Selain itu sangat sulit untuk menyalip karena bagian lintasan yang bersih sangat sempit."
Baca Juga: Hasil WSBK Indonesia 2023 - Kalahkan Master Mandalika, Bautista Cetak Kemenangan Penting di Race 1
"Saya harus sabar untuk menunggu momen saya. Naik beberapa posisi karena red flag sedikit membantu saya."
Hasil ini membuat Bautista telah mencetak lima kemenangan dari enam lomba yang sudah digelar dalam dua seri pertama ini.
Pembalap asal Spanyol ini mengukuhkan posisinya sebagai pemuncak klasemen sementara dengan 112 poin.
Bautista unggul sejauh 37 poin dari Razgatlioglu yang berada di posisi kedua.
Pos | Rider | Team | Time |
1 | Alvaro Bautista | Aruba.It Ducati | 14 Laps |
2 | Toprak Razgatlioglu | Pata Yamaha Prometeon | +1.218 |
3 | Xavi Vierge | Team HRC | +3.050 |
4 | Michael Ruben Rinaldi | Aruba.It Ducati | +4.068 |
5 | Andrea Locatelli | Pata Yamaha Prometeon | +4.848 |
6 | Danilo Petrucci | Barni Spark | +5.838 |
7 | Remy Gardner | GYTR GRT Yamaha | +6.339 |
8 | Axel Bassani | Motocorsa | +6.796 |
9 | Iker Lecuona | Team HRC | +9.095 |
10 | Scott Redding | ROKIT BMW Motorrad | +9.659 |
11 | Garrett Gerloff | Bonovo Action | +9.832 |
12 | Dominique Aegerter | GYTR GRT Yamaha | +11.264 |
13 | Alex Lowes | Kawasaki Racing Team | +15.167 |
14 | Lorenzo Baldassarri | GMT94 Yamaha | +15.663 |
15 | Hafizh Syahrin | PETRONAS MIE Racing | +37.461 |
Jonathan Rea | Kawasaki Racing Team | Tidak Finis | |
Michael Van Der Mark | ROKIT BMW Motorrad | Tidak Finis | |
Philipp Oettl | GoEleven | Tidak Finis | |
Oliver Konig | Orelac Racing | Tidak Start | |
Baca Juga: Kualifikasi F1 GP Bahrain - Verstappen Pole, Ferrari Punya Rencana Saat Dikira Bercanda