Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Megabintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, ternyata memiliki cara mencetak rekor yang meniru rekan setimnya sendiri, Lionel Messi.
Kylian Mbappe perlahan mulai bisa mengikuti jalur yang sempat ditempuh oleh Lionel Messi.
Sejak awal kemunculan, Kylian Mbappe memang digadang-gadang sebagai megabintang sepak bola yang terbaru.
Penyerang asal Prancis tersebut diharapkan bisa meneruskan jejak Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Harapan tersebut semakin tinggi saat ia menjalani masa pinjaman ke Paris Saint-Germain pada musim 2017-2018 dan menjadi pemain PSG secara permanen semusim setelahnya.
Keputusan Mbappe pindah ke Paris Saint-Germain membuahkan hasil yang gemilang bagi sang striker.
Kariernya terus menanjak dan dalam waktu yang singkat, ia berhasil menjadi pemain andalan tim.
Mbappe sudah dipercaya tampil dalam 247 pertandingan yang dilakoni PSG di semua ajang.
Baca Juga: 15 Pemain Terancam Didepak Chelsea, Liverpool dan Man City Ancang-ancang Jadi Juru Selamat
Dalam 247 kesempatan tersebut, Mbappe, yang baru berusia 24 tahun, mampu menghasilkan 201 gol.
Jumlah tersebut mengantarkan sang penyerang sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di PSG.
Catatan yang lebih spesial, Kylian Mbappe ternyata memiliki ikatan khusus dengan Lionel Messi soal rekor ini.
Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Mbappe dan Messi sama-sama meraih status top scorer sepanjang masa klub saat berusia 24 tahun.
Messi memang tidak membukukan rekor tersebut saat berseragam Paris Saint-Germain.
Ia terlebih dahulu melakukannya saat masih berada di Barcelona yang merupakan klub lama Messi.
Megabintang asal Argentina tersebut meninggalkan klub lamanya pada musim 2021-2022.
Baca Juga: Pemilik Chelsea Beri Ultimatum, 15 Pemain Berisiko Dijual jika Tak Berkomitmen
Saat itu, catatan gol Messi untuk Barcelona terhenti pada 672. Angka yang sulit didekati oleh para juniornya.
Messi sendiri membutuhkan waktu hingga 17 tahun demi mencapai catatan gol fantastis tersebut.
Secara keseluruhan, Messi sudah mencetak 707 gol untuk semua klub yang ia bela.
Torehan Mbappe saat ini sudah sepertiga dari total gol yang dicetak oleh Messi di level klub.
Tidak menutup kemungkinan catatan Messi bisa dilampaui oleh Mbappe di masa depan.
Apalagi, Mbappe didukung oleh klub yang solid untuk selalu menghasilkan banyak gol.
Namun, catatan Messi juga belum sepenuhnya terhenti karena ia masih aktif bermain.
Selagi belum gantung sepatu, Messi masih bisa melebarkan rekor golnya agar tidak tersentuh pemain lain.