Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia saat ini tengah dalam kepercayaan diri yang tinggi jelang hadapi Uzbekistan di Piala Asia U-20 2023.
Hal itu diungkapkan sendiri oleh penyerang timnas U-20 Indonesia, Hokky Caraka.
Kepercayaan diri yang meningkat tak terlepas dari keberhasilan skuad asuhan Shin Tae-yong meraih tiga poin saat menghadapi Suriah.
Pada matchday kedua fase grup Piala Asia U-20 2023 itu, skuad Garuda Nusantara menang dengan skor 1-0.
Baca Juga: Pemain Terbaik Timnas U-20 Vietnam Ungkap Kunci Rajai Klasemen Grup B Piala Asia U-20 2023
Satu-satunya gol dalam laga yang digelar pada Sabtu (4/3/2023) itu dicetak oleh Hokky Caraka pada menit ke-35.
Kemenangan itu menjadi raihan tiga poin pertama timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023.
Sebelumnya, mereka harus menelan kekalahan saat menghadapi Irak dengan skor 0-2.
Kini timnas U-20 Indonesia akan menjalani laga hidup mati saat menghadapi tuan rumah Uzbekistan.
Pasalnya, hanya kemenangan yang akan melebarkan kesempatan Indonesia untuk bisa lolos dari fase grup.