Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, dipastikan absen sampai akhir musim lantaran harus menjalani operasi cedera engkel.
Jelang laga krusial menghadapi Bayern Muenchen pada tengah pekan ini, Paris Saint-Germain mengumumkan bahwa Neymar akan menepi hingga akhir musim 2022-2023.
Hal itu lantaran penyerang timnas Brasil tersebut harus menjalani operasi untuk menyembuhkan cedera ligamen engkel kaki kanannya.
Neymar mendapat cesera saat membantu PSG menang 4-3 atas Lille dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Minggu (19/2/2023).
Dia mendapat tekel keras dari gelandang Lille, Benjamin Andre, pada menit ke-48.
Akibatnya, Neymar mengalami masalah di pergelangan kakinya.
Cedera tersebut awalnya dianggap tidak parah.
Baca Juga: AC Milan Terima Kabar Baik Jelang Pertarungan Lawan Tottenham Hotspur
Dia diperkirakan hanya butuh beberapa pekan untuk pulih.
Namun, setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, cedera Neymar ternyata cukup serius sehingga dirinya harus naik meja operasi untuk menyembuhkannya.
Penyerang timnas Brasil itu akan melakukan operasi di Rumah Sakit ASPETAR, Doha, Qatar.
Setelahnya, Neymar harus menjalani pemulihan selama tiga hingga empat bulan.
Dengan begitu, dia dipastikan mengakhiri musim lebih cepat.
Baca Juga: Marcus Rashford Anggap Kekalahan dari Liverpool Bukan Akhir Segalanya
"Neymar mengalami beberapa insiden ketidakstabilan pergelangan kaki kanan dalam beberapa tahun terakhir," demikian bunyi pernyataan resmi PSG yang dikutip BolaSport.com.
"Setelah cedera terakhir yang dialaminya, staf medis PSG merekomendasikan operasi perbaikan ligamen, untuk menghindari risiko besar kekambuhan."
"Semua ahli yang dikonsultasikan mengonfirmasi kebutuhan ini."
"Operasi ini akan dilakukan dalam beberapa hari mendatang di Rumah Sakit ASPETAR di Doha."
"Dia akan menjalani pemulihan selama 3 sampai 4 bulan sebelum dia kembali ke latihan tim," tutup pengumuman tersebut.
Baca Juga: Kesuksesan Luis Suarez di Barcelona berkat Jiwa Besar LIonel Messi dan Neymar
Kondisi ini membuat Neymar dipastikan absen membela PSG dalam dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Bayern Muenchen.
Duel tersebut akan digelar di Allianz Arena, Rabu (8/3/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.
Sebelumnya, pelatih PSG, Christophe Galtier, juga telah mengonfirmasi absennya sang pemain dalam pertandingan tersebut.
Tanpa Neymar, Les Parisiens jelas cukup dirugikan karena tak bisa tampil dengan kekuatan penuh melawan Die Roten.
Apalagi, mereka butuh kemenangan dengan selisih minimal dua gol jika ingin memastikan tiket ke babak perempat final.
Pada pertemuan pertama, PSG kalah 0-1 dari Muenchen di Parc des Princes.
Baca Juga: Cetak Gol Lagi, Lionel Messi Ukir 2 Pencapaian Hebat yang Sulit Dikejar Cristiano Ronaldo