Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek Manchester City, Aymeric Laporte, menginginkan hengkang dan Barcelona bisa menjadi klub tujuannya.
Minimnya menit bermain yang didapatkan oleh Aymeric Laporte bersama Manchester City membuatnya gerah ingin keluar.
Secara perlahan, perannya mulai terpinggirkan di dalam skuad utama pelatih Pep Guardiola.
Pep Guardiola lebih sering memainkan Nathan Ake ketimbang Laporte karena lebih muda dan produktif.
Ditambah lagi, rumor Man City membidik Josko Gvardiol untuk didatangkan pada musim panas 2023 membuat posisinya terancam.
Maka dari itu, Laporte berniat untuk pergi menyelamatkan kariernya dan Barcelona bisa menjadi tujuan potensial.
Dilansir BolaSport.com dari Football Espana, kedatangan Laporte ke Camp Nou bisa menjadi solusi lini belakang yang minim stok pemain.
Laporte tentu bukan nama asing di Spanyol karena pernah membela Athletic Bilbao sebelum doboyong Man City.
Pemain berusia 28 tahun ini merupakan didikan Bilbao dan membela tim utama pada periode 2012 hingga 2018.
Andai bisa memboyong Laporte, keuntungan besar tentu akan didapatkan oleh Barcelona.
Pasalnya, adaptasi yang dilakukan Laporte dinilai tak akan berlangsung lama karena pernah bermain di LaLiga.
Pengalamannya ketika membela Bilbao dianggap sudah cukup untuk mengetahui kultur sepak bola di Spanyol.
Selain itu, ilmu yang didapatkannya di Inggris bersama Man City juga akan bermanfaat terhadap kelangsungan tim.
Laporte bisa membuat gebrakan dengan membawa pengalamannya selama dilatih Guardiola di Man City.
Hal ini dikarenakan dominasi Guardiola di Premier League dianggap bisa ditularkan ke Barcelona melalui Laporte.
Di sisi lain, kedatangan Laporte akan menambah nuansa kental sepak bola Inggris ke dalam tim.
Sebelumnya, Marcos Alonso, Raphinha, dan Andreas Christensen baru datang pada musim panas 2022 lalu.
Baca Juga: 1 Faktor Ini Bisa Permudah Manchester United Bajak Harry Kane dari Tottenham Hotspur
Alonso dan Christensen datang secara gratis dari Chelsea, sedangkan Raphinha diboyong dari Leeds United.
Keuntungan lainnya adalah Laporte berposisi sebagai bek kiri tengah dan memiliki kaki dominan kiri.
Hal tersebut sangat dibutuhkan oleh Barcelona karena sejumlah pemain belakang lebih dominan menggunakan kaki kanan.
Kehadiran Laporte akan menjadi berkah bagi Blaugrana untuk bisa membuat lini pertahanan tim lebih kokoh lagi.
???? Aymeric Laporte would like to leave Manchester City and join Barcelona!
Contacts have already been established between the three parties: The English club are open to his departure!
(Source: @mundodeportivo) pic.twitter.com/fXkC3deEce
— Transfer News Live (@DeadlineDayLive) March 6, 2023