Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla tak setuju andai wacana pembatasan pemain naturalisasi diterapkan musim depan.
Wacana pembatasan pemain naturalisasi mulai muncul seusai acara sarasehan PSSI.
Baca Juga: Lagi Tren Positif, Persikabo 1973 Berhasrat Jegal PSM Makassar
Skuad Persib di musim ini memiliki tiga pemain naturalisasi, yakni Marc Klok, Victor Igbonefo, dan Ezra Walian.
Sementara itu di musim depan, setiap klub bisa memiliki kuota 4+1 pemain asing.
Artinya, tiap klub bisa memiliki empat pemain asing dan satu pemain dari Asia Tenggara.
Angka itu bertambah jika dibandingkan di Liga 1 2022/2023 dimana tiap klub hanya memiliki kuota pemain asing 3+1.
Menurut Luis Milla penambahan kuota pemain asing akan berdamapak dengan meningkatnya kualitas liga.
Namun ia menolak mentah-mentah wacana pembatasan pemain naturalisasi.
"Saya tidak setuju soal pembatasan pemain naturalisasi, situasi saat ini negara tidak bisa membatasi pemain naturalisasi," kata Luis Milla dikutip Bolasport.com dari Kompas.com.
Baca Juga: PT LIB: Persija Ajukan SUGBK Lawan Persib Pakai Penonton di Laga Tunda
"Saya tidak mengerti kenapa ada pembatasan pemain naturalisasi."
"Informasi ini masih belum resmi."
"Saya sebenarnya tidak ingin banyak berbicara mengenai kabar yang belum resmi."
"Tapi, menurut saya level liga bisa meningkatkan jika menambah satu pemain asing."
"Saya tidak mau lebih banyak berbicara karena ini belum resmi hingga memang ada kabar resminya."
"Jika sudah ada, idealnya saya bisa berbicara lebih banyak."
"Sejauh ini menurut saya penambahan pemain asing bisa meningkatkan kualitas liga tapi ide pembatasan pemain naturalisasi saya tidak setuju."
Terlepas dari itu semua, juru bicara Erick Thohir, Arya Sinulingga menyebut dipakai atau tidaknya usulan itu akan ditentukan PSSI dalam rapat Exco.
Baca Juga: Jadwal Baru Persija Vs Persib, PT LIB: Digelar 31 Maret 2023
"Itu masih usulan dari sarasehan Liga 1 dan Liga 2."
"Di mana usulan ini akan dirapatkan dan diputuskan oleh PSSI melalui rapat Exco. Masih dibawa dulu ke rapat Exco," kata Arya Sinulingga.
Di kesempatan sebelumnya, Erick Thohir mengungkapkan alasan munculnya wacana pembatasan pemain naturalisasi.
Menurutnya wacana itu muncul bertujuang agar liga Indonesia menemukan keseimbangan yang bisa membangun sepak bola Indonesia.
"Ini bukan masalah diskriminasi, saya tidak pernah diskriminasi, saya IOC Member tidak mungkin saya mendiskriminasi," sebut Erick Thohir.
"Ini aturan yang semua harus kita mainkan untuk keseimbangan."
"Makanya, kemarin di Sarasehan Liga 2 dan Liga 1, itu klub-klub bersepakat."
"Bukan PSSI menginstruksikan, bukan. Itu klub-klub bersepakat," tegas eks Presiden Inter Milan itu.