Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kompak Kalah dengan Persib, Kapten Persija Memohon Maaf kepada The Jakmania

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 9 Maret 2023 | 05:45 WIB
Dua kiper Persija Jakarta, Cahya Supriadi (kiri) dan Andritany Ardhiyasa (kanan), sedang melakukan pemanasan saat berlatih di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (11/2/2023) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kapten Persija Jakarta buka suara usai kalah di markas Borneo FC.

Persija Jakarta sebenarnya punya peluang besar untuk menipiskan selisih poin dari PSM Makassar sekaligus menggeser Persib Bandung dari posisi kedua.

Hal ini terjadi usai Persib Bandung kalah 0-2 dari Persik Kediri.

Kekalahan tersebut membuat Persib Bandung tertinggal 10 poin dari PSM Makassar.

Sementara, PSM Makassar baru bertanding melawan Persikabo 1973 pada Kamis (9/3/2023).

Baca Juga: Persija Jakarta Kalah dari Borneo FC, Thomas Doll: Para Pemain Terlalu Banyak Lari

Namun, Persija Jakarta gagal memanfaatkan momentum menggembirakan tersebut.

Persija Jakarta justru kalah di markas Borneo FC pada pekan ke-29 Liga 1 2022-2023.

Skuat berjulukan Macan Kemayoran tersebut kalah 1-3 dari Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (8/3/2023).

Persija Jakarta kalah melalui gol dari Sihran Amarullah, Stefano Lilipaly, dan Matheus Pato.

Hasil ini membuat Persija Jakarta tertinggal 11 poin dari pemuncak klasemen.

Baca Juga: Persija Jakarta Kalah dari Borneo FC, Thomas Doll: Para Pemain Terlalu Banyak Lari

Usai pertandingan tersebut, Kapten Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, buka suara.

Kapten sekaligus penjaga gawang utama Macan Kemayoran tersebut memberikan ucapan selamat kepada Borneo FC.

"Ya, untuk pertandingan ini saya ucapkan selamat untuk Borneo yang berhasil mendapatkan tiga poin pada hari ulang tahunnya," ujar Andritany Ardhiyasa.

Andritany juga mengisyaratkan angkat bendera putih dalam persaingan merebut gelar juara menghadapi PSM Makassar.

Pasalnya, Persija Jakarta kehilangan tiga poin lagi di laga krusial.

Baca Juga: Kalah dari Borneo FC, Thomas Doll: Persija Jakarta Terus Mengulang Kesalahan di Laga Tandang

"Hasil ini juga membuat kecil peluang kami untuk mengejar PSM karena sejujurnya kami juga ingin mengejar PSM di puncak klasemen," ujar Andritany Ardhiyasa.

"Kami ingin jadi juara, tetapi kehilangan tiga poin yang membuat kami semakin berat untuk menuju juara," lanjutnya.

Andritany Ardhiyasa memohon maaf kepada suporter setia Persija Jakarta atau The Jakmania.

Kiper andalan timnas Indonesia pada masa kepelatihan Luis Milla dan Simon McMenemy tersebut berkomitmen bakal menampilkan performa terbaik untuk Persija Jakarta.

"Saya mewakili tim juga memohon maaf karena tidak bisa membawa tiga poin dari Samarinda ke Jakarta," ujar Andritany.

"Kami berjanji untuk berusaha semaksimal mungkin supaya mendapatkan hasil yang terbaik, terima kasih," pungkas pemain 31 tahun itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P