Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Janji Luis Milla Jelang Duel Persib Bandung vs Persebaya Surabaya

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 9 Maret 2023 | 10:30 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, optimistis timnya bisa segera bangkit pada pertandingan selanjutnya di Liga 1.

Pada laga pekan ke-29 Liga 1 2022-2023, mereka harus menerima pil pahit saat berhadapan dengan Persik Kediri, Rabu (8/3/2023).

Memiliki kesempatan untuk mendekati PSM Makassar di puncak klasemen, Maung Bandung justru kalah dengan skor 0-2 di depan suporter mereka sendiri.

Kehilangan tiga poin membuat mereka saat ini berjarak 10 angka dari Juku Eja.

Baca Juga: Marc Klok: Kalaupun Laga Sampai 5 Jam, Persib Bandung Tetap Gagal Cetak Gol ke Gawang Persik

Luis Milla meminta anak asuhnya untuk segera melupakan kekalahan ini.

Dia mengakui jika timmya tampil kurang maksimal saat melawan Persik.

Mereka harus segera fokus untuk mempersiapkan diri demi bisa lepas dari tren minor.

Sebelumnya, kekalahan juga harus diterima oleh Marc Klok dkk. pada laga pekan ke-27 saat bertanding melawan Barito Putera yang berakhir dengan skor 2-1.

"Kami perlu bangkit, harus bekerja keras, dan fokus."