Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Pastikan Timnas Indonesia Gelar Laga FIFA Matchday Sampai 2023

By Abdul Rohman - Jumat, 10 Maret 2023 | 19:20 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jumat (10/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - PSSI sudah mulai menyiapkan agenda FIFA Matchday untuk timnas Indonesia hingga akhir 2023.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir setelah menggelar rapat Exco di GBK Arena Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (10/3/2023).

Terdekat, timnas Indonesia akan menjalani FIFA Matchday Maret 2023.

Baca Juga: Alasan Di Balik Diamnya Penonton dalam Olahraga Tenis

Namun, PSSI baru akan mengumumkan lawan timnas Indonesia pada Jumat (10/3/2023) pukul 22.00 WIB.

Untuk periode FIFA Matchday Maret berlangsung pada 20 hingga 28 Maret 2023.

"Tadi Exco bicara 3 hal, 1 persiapan FIFA Matchday, yang ada bulan Maret, Juni dan November," ucap Erick Thohir.

Baca Juga: Malam Ini PSSI Umumkan Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday

"Tadi Exco sepakat untuk Juni, November sudah mulai isi, negosiasi dari sekarang, tidak mendadak, kemarin transisi."

"Maret ada FIFA Matchday."