Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tatap SEA Games 2023, Indra Sjafri Targetkan Timnas U-22 Indonesia Jalani 3 Uji Coba

By Abdul Rohman - Sabtu, 11 Maret 2023 | 12:00 WIB
Tito Hamzah (kanan) sedang menguasai bola dan dibayangi David Maulana (kiri) dalam sesi latihan timnas U-22 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (4/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Indra Sjafri menargetkan timnas U-22 Indonesia menggelar tiga pertandingan uji coba sebelum tampil di SEA Games 2023 di Kamboja.

Hal tersebut diungkapkan oleh Indra Sjafri seusai memimpin latihan timnas U-22 Indonesia di Lapangan B, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (11/3/2023).

Dikatakan Indra Sjafri, uji coba diperlukan sebagai bentuk simulasi untuk mengarungi SEA Games 2023.

Baca Juga: Menanti Ledakan Maverick Vinales yang Makin Bahagia pada MotoGP 2023

SEA Games 2023 akan berlangsung pada 5 sampai 17 Mei 2023.

Sementara untuk cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023 mulai bergulir per 29 April 2023.

"Yang jelas, nanti uji cobanya menjadi simulasi pertandingan SEA Games. Nanti main, istirahat, main, istirahat, main, istirahat," ucap Indra Sjafri.

Baca Juga: Mulai Dapat Kepercayan Pelatih, Marselino Ferdinan Gagal Selamatkan KMSK Deinze

"Minimal kami ada tiga kali uji coba," sambung mantan pelatih Bali United tersebut.

Dia menuturkan rencana uji coba baru akan dilaksanakan pada medio April mendatang.