Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Leo/Daniel Ujian Pertama, Chia/Soh Dituntut Sempurna pada All England Open 2023

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 11 Maret 2023 | 18:00 WIB
Atlet bulutangkis ganda putra Malaysia, Aaron Chia dan Soh Wooi Yik, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 9 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Saya berharap mereka bisa menunjukkan performa terbaiknya dan membuahkan hasil bagus di All England kali ini," ujarnya.

Pada turnamen tertua di dunia itu, Chia/Soh akan menghadapi ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin pada babak pertama.

Soal rekor pertemuan, Chia/Soh jauh lebih dominan dibanding Leo/Daniel usai membukukan empat kali kemenangan.

Tahun lalu, Leo/Daniel menelan dua kali kekalahan dari Chia/Soh pada Kejuaraan Beregu Asia dan  Indonesia Masters.

Pada pertemuan terakhir, Leo/Daniel kalah dua gim langsung lewat skor 25-27, 14-21 pada babak 16 besar di turnamen kandang itu.

Meski begitu, Leo/Daniel tak ingin terlalu lama tenggelama di bawah rekor buruk Chia/Soh.

Baca Juga: Cedera Pulih, Pelatih Ungkap Alasan Marcus/Kevin Bisa Turun ke Turnamen Super 300

Mereka bertekad menjadikan catatan negatifnya sebagai motivasi di lapangan.

Leo/Daniel juga harus lebih sabar saat bersua Chia/Soh yang dikenal kuat dalam permainan bertahannya.

"Yang diwaspadai defense-nya ya," ujar Daniel saat ditemui Bolasport.com di Pelatnas Cipayung beberapa waktu lalu.