Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arah angin yang sulit dikendalikan tampak membuat Adnan sangat frustrasi. Di sisi lain, servis Nita juga lagi-lagi menjadi PR.
Insting dan sentuhan Nita yang sebelumnya dominan bermain di ganda putri tidak terlihat seperti biasanya.
Adnan/Nita sempat mempertipis jarak dari 9-11, 11-13 sampai 13-14.
Namun momentum ini lagi-lagi kurang berhasil dimaksimalkan.
Ketika berbalik tertekan dan diserang, Adnan/Nita justru melakukan unforced error dan tidak siap menerima serangan balik.
Masih berjuang hingga hampir memaksakan adu setting, sebuah sambaran keras lawan akhirnya mengakhiri perlawanan Adnan/Nita.
Bagi Adnan/Nita sendiri hasil ini membuat mereka belum meraih gelar apapun.
Namun, tampil hingga final menjadi pencapaian terjauh bagi pasangan peringkat 95 dunia itu. Awal tahun ini mereka terhenti di semifinal pada Iran International Challenge 2023.
Baca Juga: German Open 2023 - Telat Panas, Kento Momota Gagal Lolos ke Final