Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC, Persib Bandung, dan Persija Jakarta Korban Persik Kediri

By Arif Setiawan - Senin, 13 Maret 2023 | 12:45 WIB
Gelandang Persik Kediri, Renan Silva (tengah), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain Persib Bandung bernama Dedi Kusnandar (kiri) dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Performa Persik Kediri mengalami peningkatan menjelang berakhirnya Liga 1 2022/2023.

Persik Kediri memulai Liga 1 2022/2023 dengan hasil yang kurang baik.

Tim berjuluk Macan Putih itu bahkan harus menanti hingga pekan ke-15 untuk meraih kemenangan perdana.

Rentetan hasil minor tersebut membuat Persik Kediri sempat lama terjerembak di dasar klasemen.

Sampai pekan ke-24 Liga 1 2022/2023 pun Persik Kediri masih berada di posisi buncit.

Baca Juga: Sebanyak 2.716 Polisi Siap Amankan Piala Dunia U-20 2023 di Bali

Namun semua berubah ketika mengingjak pekan ke-26.

Persik Kediri mulai menunjukan taringnya.

Tercatat, tim asuhan Divaldo Alves kini sudah meraih lima kemenangan beruntun.

Rangkaian kemenangan tersebut dimulai dengan menghancurkan RANS Nusantara FC.