Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

All England Open 2023 - Faktor Non-teknis Menghantui, Wakil Indonesia Harus Andalkan 2 Faktor

By Nestri Y - Selasa, 14 Maret 2023 | 13:55 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat pertandingan Indonesia melawan Thailand pada Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 di Dubai Exhibition Centre, Uni Emirat Arab, Kamis (16/2/2023) (DOK. PP PBSI)

"Jadi, kami harus punya kekuatan dan daya tahan," kata Rian.

"Di samping itu, cuaca tentu berbeda," ucapnya merujuk pada kesiapan menjaga kesehatan.

Suhu di Birmingham pada Maret 2023 dilaporkan lebih dingin dibanding tahun lalu.

Rata-rata di bawah 14 derajat celsius bahkan bisa menyentuh -4 derajat.

Dengan perubahan cuaca yang cukup ekstrem, peran dokter PBSI pun akan sangat vital sepanjang gealran All England Open 2023.

"Kesehatan anggota tim akan selalu dipantau," ujar dokter pelatnas PBSI, Grace Joselini Corlesa.

"Kami akan memastikan nutrisi dari makanan tetap bagus, juga suplemen dan vitamin untuk daya tahan tubuh."

"Setiap orang bisa menjaga kesehatan tubuhnya dengan menjaga nutrisi dan istirahat yang cukup. Itu yang paling penting," ucap Grace.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P