Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengandalkan tiga striker lokal untuk laga melawan Burundi di FIFA Match Day. Satu nama di antara ketiganya tengah dalam kondisi apik dan bersaing di papan top skor Liga 1 2022-2023.
Timnas Indonesia akan menjalani laga melawan Burundi pada FIFA Match Day yang digelar pada 25 dan 28 Maret 2023.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat.
"Setelah kami melakukan pengecekan langsung dan diskusi, kami memilih Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi sebagai lokasi pertandingan FIFA Match Day melawan Burundi, " kata Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali.
Untuk persiapkan laga tersebut, pelatih Shin Tae-yong memanggil 28 pemain untuk memperkuat skuad Garuda.
Dari 28 pemain tersebut, Shin Tae-yong mengandalkan tiga penyerang lokal. Berikut ketiga pemain tersebut:
Dendy Sulistyawan di Liga 1 menjadi salah satu tumpuan Bhayangkara FC di lini depan.
Sejauh ini ini, ia sudah mencetak tujuh gol untuk Bhayangkara FC di Liga 1.
Selain itu ia sudah menyumbang tiga assist dan mencatatkan 22 kali penampilan.
Pada pertandingan terakhir Bhayangkara FC melawan Bali United pada pekan ke-30 Liga 1, Dendy membantu tim berjulukan The Guardian itu meraih kemenangan dengan skor 3-1.
Pemain 26 tahun itu mencetak gol kedua Bhayangkara FC pada menit ke-63.
Baca Juga: PSSI Dikasih Penawaran Menggiurkan dari Rara Pawang Hujan, Apa?
2. Dimas Drajad
Dimas Drajad juga menjadi andalan timnya, di Persikabo ia sudah mencatatkan enam gol dari 17 pertandingan.
Ia juga sudah menyumbangkan tiga assist.
Akan tetapi, ia sempat berkutat dengan cedera sehingga harus menepi beberapa pekan di Liga 1.
Pada pertandingan terakhirnya ia menyumbang satu assist untuk Persikabo mengalahkan RANS Nusantara FC dengan skor 1-0 pada pekan ke-30 Liga 1.
Ramadhan Sananta bisa dibilang striker paling gacor saat ini di antara kedua nama di atas.
Pasalnya ia telah mencetak 10 gol dan menyumbang dua assist di Liga 1.
Bahkan pemain 20 tahun itu masuk dalam daftar top skor Liga 1 2022-2023 yang didominasi pemain asing.
Torehan golnya di liga menyamai dua pemain asal Brasil, Ciro Alves (Persib) dan Gustavo Tocantins (Barito Putera).
Ia juga menjadi andalan PSM Makassar yang kini memimpin klasemen Liga 1.
Ramadhan Sananta sudah mencatatkan 20 kali penampilan dengan 1080 menit bermain sejauh ini.
Kita tunggu saja, aksi ketiga penyerang tersebut tampil apik saat timnas Indonesia melawan Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023.