Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rahmad Darmawan Rela Lepas Bagas Kaffa ke Timnas U-22 Indonesia dengan Satu Syarat

By Matius Nico Henrikus - Rabu, 15 Maret 2023 | 19:30 WIB
Bek sayap kanan Barito Putera, Bagas Kaffa, sedang bertanding dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Indomilk, Arena, Tangerang, 4 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pemain berposisi bek kiri itu berambisi menunjukan kemampuan terbaiknya.

"Saya fokus ke tim dulu karena mungkin belum ada panggilan," kata Bagas.

"Jadi, saya kalau dipanggil juga siap memberikan 100 persen."

"Untuk saat ini, saya fokus di tim," tukasnya.

Sebelumnya, Bagas Kaffa juga mendapat panggilan untuk menjalani TC timnas U-23 Indonesia jelang berkompetisi di Piala AFF U-23 2023.

Namanya mulai muncul sejak tampil bersama timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 2018.

Bahkan dalam turnamen itu, Bagas mampu mempersembahkan gelar.

Baca Juga: Dimas Drajad Kembali, Mampukah 3 Penyerang Timnas Indonesia Lucuti Burundi?

Saat itu ia bahu-membahu bersama punggawa timnas Indonesia U-16 lainnya yang dilatih Fachri Husaini.

Setelah merengkuh gelar, Bagas Kaffa juga sering kali mendapat panggilan memperkuat timnas Indonesia di berbagai kelompok usia.

Pemain berusia 21 tahun itu telah mencatatkan 19 caps bersama timnas U-16 dan timnas U-19.

Dari seluruh penampilannya, pemain bertinggi 1,7 meter itu telah mencatatkan satu gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P