Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan timnas Indonesia akan melawan Palestina pada FIFA Matchday Juni 2023.
Ia mengaku Federasi Sepak Bola Palestina telah menyetujui pertandingan akan digelar pada 14 Juni 2023.
"Saya sudah komunikasi dengan Presiden Federasi Sepak Bola Palestina dan mereka sudah setuju untuk laga FIFA matchday pada 14 Juni 2023," kata Erick Thohir yang saat ini sudah berada di Kigali, Rwanda, guna mengikuti Kongres FIFA.
"Mereka juga sudah mengirim surat resmi ke PSSI tentang kesediaan untuk melakukan satu pertandingan laga," ujarnya, dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.
Federasi Sepak Bola Palestina melalui Sekretaris Jenderal Firas Abu Hilal sudah mengirimkan surat balasan ke PSSI tentang kesediaan mereka melakukan pertandingan FIFA Matchday pada 14 Juni.
Surat tersebut dikirimkan ke PSSI kemarin.
Tahun ini FIFA Matchday menyisakan laga pada 12 hingga 20 Juni, 4-12 September, 9-17 Oktober, dan 13-21 November.
PSSI pun menyiapkan rencana FIFA Matchday dari jauh-jauh hari.
"Jadi PSSI jauh-jauh hari sudah merencanakan untuk menjalani laga FIFA Matchday," ujar Erick Thohir.
"Ini yang benar.
"Nah komunikasi terus dilakukan oleh kesekretariatan PSSI untuk laga-laga selanjutnya.
"Jika sudah ada update pada laga lainnya, kami akan beritahukan," ujar pria yang juga menjabat sebagai menteri BUMN itu.
Palestina sendiri saat ini menempati ranking FIFA di atas timnas Indonesia.
Mereka di ranking 93 dunia.
Timnas Indonesia berada di ranking 151 dunia.
Sementara itu, sebelumnya melawan Palestina, skuad Garuda akan menjalani FIFA Matchday pada Maret 2023 melawan Burundi.
Tim besutan Shin Tae-yong itu dijadwalkan melawan Burundi dalam dua pertandingan pada 25 dan 28 Maret 2023.
Dua pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.
Burundi juga memiliki ranking FIFA yang lebih tinggi dari timnas Indonesia.
Tim dari negara benua Afrika itu berada di posisi ke-141.
Jika timnas Indonesia bisa memenangkan dua pertandingan melawan Burundi, kemungkinan peringkat FIFA akan naik.
Untuk melawan Burundi, Shin Tae-yong memanggil 28 pemain guna bergabung dengan timnas Indonesia.
Dari 28 nama tersebut, ada nama pemain abroad seperti Elkan Baggott, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Pratama Arhan, Saddil Ramdani, dan Asnawi Mangkualam.
Dari pemain abroad itu, Shayne Pattynama akan menjalani debutnya di timnas Indonesia.
Sementara, Sandy Walsh tidak dipanggil lantaran berkutat dengan cedera.