Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Beto Selamatkan Madura United dari Kekalahan Lawan Bali United

By Abdul Rohman - Kamis, 16 Maret 2023 | 19:00 WIB
Laga pekan ke-31 Liga 1 2022/2023 antara Bali United vs Madura United di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (16/3/2023) (BALI UNITED)

 

BOLASPORT.COM - Bali United bermain imbang 1-1 kontra Madura United dalam pekan ke-31 Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis (16/3/2023).

Pada menit ke-16, Bali United membuka keunggulan 1-0 atas Madura United melalui tendangan akurat Eber Bessa yang mengarah ke pojok kiri atas gawang.

Memasuki menit ke-25 sepakan spekulasi Malik Risaldi masih meyamping tipis.

Lagi dua menit berselang, tendangan keras Malik Risaldi mengancam gawang Bali United.

Pada menit ke-30, sepakan Esteban Vizcarra masih melebar tipis di kanan gawang Bali United yang dikawal Muhammad Ridho.

Hingga turun minum, skor 1-0 untuk sementara menjadi keunggulan Bali United atas Madura United.

Memasuki menit ke-57, tendangan setengah voli Privat Mbarga di dalam kotak penalti masih melebar.

Baca Juga: Curhat Marc Marquez, Butuh 30 Tahun untuk Bicara dengan Valentino Rossi Lagi

Empat menit berselang, sepakan salto Lulinha bisa diamankan oleh Muhammad Ridho.

Pada menit ke-65, tembakan keras Irfan Jaya masih mampu dihalau kiper Madura United,Rendy Oscario.

Memasuki menit ke-74, sundulan Cleberson Martins di mulut gawang setelah meyambut umpan dari Lee Yujun bisa diantisipasi M Ridho.

Dua menit berselang, sundulan Lulinha seusai memanfaatkan skema tendangan penjuru masih menyamping tipis.

Pada menit ke-83, Madura United mendapat hadiah penalti setelah Lulinha dilanggar di area terlarang oleh Kadek Arel.

Alberto Goncalves yang menjadi eksekutor sukses menyamakan kedudukan 1-1.

Memasuki menit ke-86, tendangan Irfan Jaya masih membentur mistar gawang.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-1 menjadi hasil akhir Bali United vs Madura United.

Atas kemenangan ini, Bali United untuk sementara menempati peringkat keenam dengan koleksi 48 poin.

Sedangkan Madura United yang mengumpulkan 49 poin menduduki urutan kelima.

Bali United vs Madura United 1-1 (Eber Bessa 17'/Alberto Goncalves 85')

Baca Juga: 6 Pemain Bagus yang Dilewatkan Shin Tae-yong untuk FIFA Matchday

Susunan pemain Bali United vs Madura United:

Bali United: 88-Muhammad Ridho; 73-Jajang Mulyana, 22-Novri Setiawan, 24-Ricky Fajrin, 44-Kadek Arel, 16-Hariono, 55-Made Tito (7-Sidik Saimima, 80'), 10-Eber Bessa (91-Rahmat, 28', 34-Wellington Carvalho, 79'), 9-Ilija Spasojevic, 37-Privat Mbarga, 41-Irfan Jaya.

Cadangan: 91-Rahmat, 14-Fadil, 17-Ahmad Agung, 7-Sidik Saimima, 90-Rahmat Arjuna, 34-Wellington Carvalho, 33-Made Andhika, 1-Nadeo Argawinata, 66-Gede Agus, 76-I Kadek Dimas.

Pelatih: Stefano Cugurra.

Madura United: 21-Rendy Oscario; 15-Hasim Kipuw, 3-Cleberson Martins, 4-Reva Adi Utama, 13-Dodi Alekvan, 35-Zulfiandi, 6-Lee Yujun, 50-Hugo Gomes, 9-Alberto Goncalves, 8-Esteban Vizcarra (11-Lulinha, 45'), 77-Malik Risaldi (39-Kwabena Appiah, 85').

Cadangan: 55-Otavio Dutra, 2-Guntur Ariyadi, 89-Fakrurrazi, 7-Bayu Gatra, 10-Slamet Nurcahyo, 11-Lulinha, 39-Kwabena Appiah, 30-Salim Akbar, 23-Kadek Raditya, 16-Taufik Hidayat, 90-Rahmat Arjuna Resky.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P