Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Statistik Pemain Depan Timnas Indonesia untuk Lawan Burundi - Saddil Ramdani Tersubur, Siapa Isi Tiga Slot?

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 20 Maret 2023 | 08:00 WIB
Striker timnas Indonesia, Dimas Drajad, sedang menendang bola ketika bertanding di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 27 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Inilah statistik para pemain depan yang bakal memperkuat timnas Indonesia saat menghadapi Burundi.

Timnas Indonesia bakal dua kali menantang Burundi di ajang FIFA Matchday bulan Maret 2023.

Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan pada 25 dan 28 Maret 2023.

Dalam dua pertandingan tersebut, Shin Tae-yong tercatat sudah memanggil delapan penyerang ke timnas Indonesia.

Dari delapan penyerang tersebut, tidak ada yang bermain di luar Liga 1 kecuali nama Saddil Ramdani.

Dalam sistem yang sering dimainkan Shin Tae-yong, timnas Indonesia tampil dengan tiga penyerang utama dengan satu striker murni yang ditopang dua pemain cepat.

Tentu bakal ada persaingan sengit dari delapan pemain tersebut untuk mendapatkan tiga atau empat tempat di lini depan timnas Indonesia.

Jika dihitung berdasarkan rata-rata keterlibatan gol per pertandingan, Saddil Ramdani jadi pemain tersubur timnas Indonesia.

Baca Juga: Kondisi Terkini Egy Maulana Vikri usai Digantikan Stefano Lilipaly di Timnas Indonesia

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain sayap kiri timnas Indonesia, Saddil Ramdani, sedang menguasai bola saat berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022.