Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda Manchester United, Roy Keane, tidak terkesan dengan penampilan bekas klubnya kontra Fulham di perempat final Piala FA 2022-2023.
Manchester United berhasil mengalahkan Fulham pada babak perempat final Piala FA 2022-2023.
Mentas di Old Trafford, Minggu (19/3/2023) waktu setempat atau Senin dini hari WIB, The Red Devils menang dengan skor 3-1.
Man United sempat tertinggal terlebih dahulu lewat gol Fulham yang dibuat oleh Aleksandar Mitrovic pada menit ke-50.
Namun, tiga gol balasan berhasil diciptakan melalui brace Bruno Fernandes (75', 90+6') dan gol Marcel Sabitzer (77').
Kemenangan ini membuat pasukan Erik ten Hag melenggang ke semifinal Piala FA 2022-2023.
Mereka akan ditantang Brighton & Hove Albion pada laga yang digelar 22 April 2023 mendatang.
Kendati menang, Roy Keane, merasa tak terkesan dengan penampilan yang ditunjukkan oleh Man United.
Sang legenda menilai bahwa Erik ten Hag juga akan kecewa dengan performa tim di laga tersebut.
Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Semprot VAR akibat Offside 1 Milimeter
"Jelas dengan Piala FA prioritasnya adalah lolos ke babak berikutnya," kata Keane, dikutip BolaSport.com dari Daily Mail.
"Namun, dengan United saya masih berpikir manajer mereka akan kecewa dengan apa yang dilihatnya."
"Tentu saja Fulham menghancurkan diri sendiri tetapi United sangat buruk sehingga sulit dipercaya," ujar Keane.
Pemilik 473 penampilan bersama Man United ini beranggapan bahwa dirinya kini merasa tidak nyaman menonton Setan Merah.
Keane mengungkapkan keragu-raguannya terhadap konsistensi yang ditunjukkan para pemain.
"Saya agak kehilangan kepercayaan menonton mereka sekarang," tambahnya.
"Saya pikir sekitar satu atau dua bulan yang lalu Anda berpikir 'ya, mereka siap untuk itu',"
"Namun, beberapa pertandingan terakhir yang saya lihat mereka memiliki kebiasaan nyata."
Baca Juga: Siap-siap, Napoli bakal Rayakan Scudetto Liga Italia di Tanggal Ini
"Saya pikir tidak apa-apa untuk memainkan momen setiap-sekarang, tapi saya pikir itu tampaknya menjadi DNA mereka saat ini."
"Saya berpikir mereka memiliki beberapa kebiasaan buruk yang nyata."
"Hampir mereka muncul hari ini dengan berpikir 'kami adalah Man United, kami akan memenangkan pertandingan sepak bola'."
"Tapi jika mereka tampil dengan sikap seperti itu untuk semifinal, Brighton akan mengalahkan mereka," tutur eks kapten Man United itu.
WHAT A TURNAROUND ????#MUFC || #FACup
— Manchester United (@ManUtd) March 19, 2023