Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Swiss Open 2023 - Diwarnai Perang Saudara, 11 Wakil Indonesia Siap Tampil

By Wawan Saputra - Rabu, 22 Maret 2023 | 08:10 WIB
Aksi pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, pada babak pertama All England Open 2023 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, 14 Maret 2023. (PBSI)

BOLASPORT.COM - 11 wakil Indonesia siap tampil pada hari kedua Swiss Open 2023 untuk memperebutkan tiket ke babak kedua. Baru babak pertama ganda campuran sudah bertemu sesama pasangan Indonesia.

Perjuangan skuad Indonesia pada hari kedua akan dibuka oleh penampilan dari ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Pemenang Kejuaraan Asia 2022 itu akan bertemu dengan pasangan dari Jepang, Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura.

Pertandingan ini akan jadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan, sehingga Pram/Yere harus tetap berhati-hati.

Pram/Yere sekaligus jadi pasangan ganda putra Indonesia satu-satunya yang akan bertanding pada hari kedua ini.

Beralih ke sektor ganda campuran duel panas akan terjadi ketika  Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja bertemu dengan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Kedua ganda campuran Indonesia itu sedang dalam tren yang cukup positif dalam beberapa turnamen terakhir.

Misalnya Dejan/Gloria yang sukses menembus semifinal Malaysia Open dan perempat final Indonesia Masters 2023.

Sementara itu pasangan Rinov/Pitha tampil moncer pada akhir tahun lalu saat mereka sukses menembus semifinal BWF World Tour Finals.

Baca Juga: Rekap Swiss Open 2023 - Apriyani/Fadia Lolos, Leo/Daniel Tersandung

Pertandingan ini akan jadi pertemuan kedua pasangan di ajang resmi dan secara peringkat mereka juga tidak terpaut jauh.

Saat ini Dejan/Gloria yang merupakan pasangan profesional berada di ranking 19 dunia sementara itu Rinov/Pitha berada di ranking 13 dunia.

Masih dari sektor ganda campuran pertandingan bergengsi juga akan tersaji ketika Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti bertemu Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.

Pertandingan ini akan jadi pembuktian bagi pasangan Malaysia yang berstatus unggulan keenam untuk mengalahkan Praveen/Melati.

Pasalnya dalam tiga pertemuan terakhir kemenangan selalu menjadi milik pasangan Indonesia.

Namun, melihat performa Praveen/Melati dalam beberapa turnamen terakhir mereka patut waspada meski memiliki rekor mentereng.

Masih di sektor ganda campuran, pasangan Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami akan mencoba keberuntungannya pada turnamen berlevel Super 300 tersebut.

Pasangan yang berada di ranking 40 dunia itu akan bertanding melawan pasangan China, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin.

Akbar/Gisca patut waspada dan bekerja ekstra keras untuk mendapatkan tiket ke babak kedua.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2023 - Apriyani/Fadia Hentikan Si Pembuat Kejutan di All England

Pasalnya dalam tiga pertemuan yang terjadi melawan Jiang/Wei mereka selalu menelan kekalahan lewat pertandingan dua gim langsung.

Terakhir pertemuan kedua pasangan terjadi di Indonesia Masters 2023 yang berakhir dengan kekalahan bagi Akbar/Gisca dengan skor 15-21, 16-21.

Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela juga akan turun bertanding pada hari kedua Swiss Open 2023.

Pasangan  yang menempati peringkat ke-25 dunia itu akan berjumpa dengan pasangan dari Taiwan, Chiu Hsiang Chieh/Lin Xiao Min.

Jelang pertandingan pasangan Indonesia memiliki modal yang cukup bagus untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka.

Pasalnya dalam pertemuan terakhir pasangan Zacha/Bela sukses mengandaskan perlawanan Chiu/Lin.

Perjuangan wakil sektor ganda campuran akan ditutup dengan pertandingan dari Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melawan wakil Algeria, Koceila Mammeri/Tanina Violette Mammeri.

Selain wakil ganda pada hari kedua Swiss Open 2023 juga ada wakil dari sektor tunggal yang akan bertanding.

Dari sektor tunggal putra ada Shesar Hiren Rhustavito yang akan bertanding melawan wakil Irlandia, Nhat Nguyen.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2023 - Telak, Fikri/Bagas Benamkan Ganda Putra India

Ujian berat akan dihadapi oleh  Chico Aura Dwi Wardoyo yang bertemu dengan raja bulu tangkis dunia, Viktor Axelsen.

Di atas kertas Chico jelas tidak diunggulkan apalagi secara head to head Chico juga kalah dari pemain Denmark tersebut.

Kedua pemain sudah bertemu satu kali di ajang resmi dan kemenangan tentunya menjadi milik Axelsen.

Selain itu dua wakil dari sektor ganda putri juga akan berjuang memperebutkan tiket ke babak kedua, mereka adalah Putri Kusuma Wardani dan Gregoria Mariska Tunjung.

Putri KW sendiri akan berjumpa dengan pasangan dari Thailand Lalinrat Chaiwan sedangkan Gregoria akan berjumpa wakil dari Spanyol, Clara Azurmendi.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2023 - Jinakkan Lanny/Ribka, Ana/Tiwi Jadi Wakil Indonesia Pertama di Babak Ke-2

Berikut Jadwal Lengkap Swiss Open 2023 Hari Kedua, Rabu (22/3/2023)

Lapangan 1

[1] 16:00 WIB - MD: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura (Jepang)

[3] 17: 40 WIB - MS: Shesar Hiren Rhustavito vs Nhat Nguyen (Irlandia)

[9] 22:00 WIB - MS: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Viktor Axelsen (Denmark/1)

Lapangan 2

[8] 21:00 WIB - XD: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia/6)

[10] 22:40 WIB - WS: Putri Kusuma Wardani vs Lalinrat Chaiwan (Thailand)

[13] 00:50 WIB - WS: Gregoria Mariska Tunjung vs Clara Azurmendi (Spanyol)

[14] 01:40 WIB - XD: Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China)

Lapangan 3

[9] 21:50 WIB - XD: Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Chiu Hsiang Chieh/Lin Xiao Min (Taiwan)

Lapangan 4

[10] 22:50 WIB - XD: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia/7)

[11] 23:40 WIB - XD: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Koceila Mammeri/Tanina Violette Mammeri (Algeria)

*Waktu pertandingan hanya estimasi

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2023 - Goyah di Poin Kritis, Leo/Daniel Angkat Koper

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P