Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Striker Burundi, Saido Berahino ungkap salah satu pemain timnas Indonesia yang patut diwaspadai.
Seperti yang telah diketahui, timnas Indonesia akan menghadapi Burundi di FIFA Matchday.
Rencananya, kedua tim itu akan bertemu dua kali pada 25 dan 28 Maret 2023.
Laga itu akan dimulai pukul 20.30 WIB.
Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi ditunjuk menjadi venue laga tersebut.
Jelang laga tersebut, Saido Berahino menunjuk pemain bertahan Jordi Amat sebagai pemain timnas Indonesia yang patut diwaspadai.
Kewaspadaan itu bukannya tanpa alasan.
Pasalnya kedua pemain sempat saling berhadapan di Liga Inggris musim 2014/2015.
Baca Juga: Wakil Presiden Persija Ungkap Kekurangan TC Jangka Panjang yang Sering Digelar Shin Tae-yong
Seperti yang diketahui, Jordi Amat sempat membela Swansea City di periode 2013 hingga 2017.
Ia menghadapi Saido Berahino yang saat itu memperkuat West Bromwich Albion.
"Saya pikir saya waspada dengan pemain defender di Indonesia," kata Saido dalam konfrensi pers jelang laga timnas Indonesia vs Burundi, Jumat (24/3).
"Saya lupa namanya tapi dia (pernah) main di Swansea."
"Saya pernah bermain dengannya saat dia masih sangat muda 21/22 tahun."
Kedua pemain itu diprediksi juga akan saling berduel di atas lapangan.
Apalagi, Saido Berahino merupakan seorang striker yang pastinya akan berhadapan dengan Jordi Amat.
Di sisi lain, Saido Berahino juga telah berkomunikasi dengan Sandy Walsh soal kekuatan timnas Indonesia.
Baca Juga: Sukses Atau Gagalnya Shin Tae-yong Tangani Timnas U-20 Indonesia Baru Bisa Dilihat 3-4 Tahun Lagi
Sebagai informasi, Saido Berahino pernah satu tim dengan Sandy Walsh di salah satu klub Liga Belgia, Zulte Waregem.
Sayangnya ia dipastikan tak bisa bereuni dengan Sandy Walsh.
Pasalnya Sandy Walsh saat ini tengah dalam proses pemulihan cedera.
"Sandy juga sudah mengatakan kepada saya bagaimana Timnas Indonesia dan kualitasnya," sambung pemain berusia 29 tahun itu.
"Pelatih yang Timnas punya, jadi saya sangat tidak sabar menghadapi tantangan di laga besok," tukasnya.