Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Jawab Peluang Indonesia Tetap Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 27 Maret 2023 | 11:00 WIB
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga mengumumkan bahwa drawing Piala Dunia U-20 2023 resmi dibatalkan di GBK Arena, Jakarta, Minggu (26/3/2023). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Anggota Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, buka suara terkait peluang Indonesia tetap jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Sebelumnya, FIFA resmi membatalkan drawing atau pembagian grup peserta untuk ajang tersebut.

Jadwal agenda tersebut harusnya digelar pada 31 Maret mendatang di Bali.

Namun, kondisi berubah saat Gubernur Bali secara tegas menolak kehadiran timnas U-20 Israel.

FIFA akhirnya mengambil langkah tegas dengan pembatalan drawing.

Baca Juga: Argentina Dikabarkan Siap Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Terkait peluang Indonesia tetap menjadi tuan rumah, Arya Sinulingga menilai jika kondisi saat ini masih belum jelas.

Apalagi, dengan batalnya drawing maka agenda selanjutnya dipastikan akan mundur.

Piala Dunia U-20 2023 sendiri sebenarnya dijadwalkan bergulir pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.

Namun, hal tersebut masih belum ada kepastian.